Jungkook BTS Rilis Lagu Solo Pertengahan Juli, Catat Tanggalnya!
- Maknae BTS Jungkook secara resmi telah mengumumkan akan merilis lagu solo pada pertengahan Juli 2023.
Hiburan
JAKARTA – Member termuda BTS (Bangtan Boys) Jungkook baru-baru ini mengumumkan akan kembali merilis lagu solo pada pertengahan bulan Juli 2023.
Melansir laman Yonhap, Jumat, 30 Juni 2023, maknae BTS Jungkook merilis lagu solo nya yang berjudul Seven pada 14 Juli 2023, pukul 11.00 WIB.
Jungkook BTS mengatakan lagu Seven ini mengusung tema musim panas dan kekuatan para 6 anggota lainnya akan mengetarkan seluruh ARMY di dunia.
“Ini adalah lagu musim panas yang menyegarkan yang akan membuat penggemar BTS merasakan seluruh pesona anggota," tuturnya dalam aplikasi Weverse.
Pria kelahiran 1 September 1997 itu juga membagikan sampul lagu Seven yang mengusung desain angka 7 yang tumpah tindih dengan namanya. Sampul lagu Seven dibalut warna elegan yakni hitam dan putih.
Dengan demikian, setelah rilisnya lagu Seven, Jungkook akan menjadi member keenam BTS yang memiliki album solo. Member pertama BTS yang merilis album solo adalah J-Hope kemudian diikuti Jin, RM, Jimin dan Suga.
Sebelumnya, Jungkook BTS dipercaya untuk menyanyikan lagu utama Piala Dunia Qatar 2022. Ia menyanyikan lagu Dreamers berduet dengan Fahad Al Kubaisi di Stadion Al-Bayt pada pembukaan ajang empat tahunan itu.
Sementara itu, MV (Music Video) Dreamers, Jungkook featuring Fahad Al Kubaisi yang telah diunggah dalam Youtube Resmi FIFA telah mengumpulkan 171 penonton.