Ilustrasi Perdagangan Aset Kripto
Pasar Modal

Kripto Diprediksi Memulih pada Bulan Ini, Bitcoin dkk Menguat di Zona Hijau

  • Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan, pasar kripto berpotensi untuk memulih pada Desember 2022 setelah dihantam oleh berbagai peristiwa sepanjang tahun seperti anjloknya aset kripto Terra (LUNA) serta kebangkrutan bursa Three Arrow Capital dan FTX.

Pasar Modal

Idham Nur Indrajaya

JAKARTA - Bitcoin dan aset-aset berkapitalisasi pasar terbesar (big cap) menguat di zona hijau dan pasar kripto sendiri diprediksi memulih pada bulan Desember ini.

Menurut pantauan Coin Market Cap, Senin, 5 Desember 2022 pukul 10.40 WIB, Bitcoin (BTC) dalam 24 jam terakhir menguat 1,43% ke posisi US$17.219 atau setara dengan Rp265,7 juta dalam asumsi kurs Rp15.429 perdolar Amerika Serikat (AS).

Kemudian, Ethereum (ETH) yang menempati peringkat kedua big cap mengalami kenaikan 2,78% ke level US$1.293 (Rp19,94 juta).

Di peringkat ketiga, Tether (USDT) menguat 0,01% ke posisi US$1 (Rp15.429), sedangkan Binance Coin (BNB) di peringkat keempat mengalami kenaikan 1,12% ke level US$295,15 (Rp4,55 juta).

USD Coin (USDC) di peringkat kelima bergerak stagnan di posisi US$0,9999 (Rp15.427), sama halnya dengan Binance USD (BUSD) di peringkat keenam yang stabil di harga US$1 (Rp15.429).

Di peringkat ketujuh, Ripple (XRP) mengalami kenaikan 0,41% ke harga US$0,3927 (Rp6.058), sedangkan Dogecoin (DOGE) di peringkat kedelapan mencatat penguatan 2,32% ke level US$0,1041 (Rp1.606).

Selanjutnya, Cardano (ADA) di peringkat kesembilan mengalami kenaikan 0,44% ke posisi US$0,3241 (Rp5.000), dan di peringkat kesepuluh, Polygon (MATIC) menguat 1,92% ke level US$0,9316 (Rp14.373).

Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan, pasar kripto berpotensi untuk memulih pada Desember 2022 setelah dihantam oleh berbagai peristiwa sepanjang tahun seperti anjloknya aset kripto Terra (LUNA) serta kebangkrutan bursa Three Arrow Capital dan FTX.

Afid pun mengatakan bahwa investor bisa optimis karena adanya proyeksi kebijakan bank sentral AS (The Federal Reserve/The Fed) untuk melambatkan kenaikan suku bunga.

"Bulan Desember ini mungkin akan menjadi masa pemulihan dari keterpurukan pasar yang hancur pada November lalu berkaitan dengan runtuhnya FTX. Selain itu, kita mesti optimis dengan proyeksi kebijakan The Fed yang bakal melunak untuk tidak terlalu agresif menaikkan suku bunga acuan di bulan ini," ujar Afid dikutip dari riset mingguan, Senin, 5 Desember 2022.

Afid pun mengatakan, seandainya The Fed menaikkan suku bunga 50 basis poin sesuai ekspetasi, Bitcoin berpotensi untuk menguat dan kemungkinan akan bertahan hingga akhir Desember.

Top Gainers

Di antara 100 aset kripto big cap, berikut ini lima aset yang menjadi top gainers dalam 24 jam terakhir:

1. Celo (CELO): +18,36% (US$0,6972/Rp10.757)

2. Cronos (CRO): +12,86% (US$0,07226 /Rp1.114)

3. Internet Computer (ICP): +7,83% (US$4,49/Rp69.276)

4. ImmutableX (IMX): +6,07% (US$0,5084/Rp7.844)

5. ApeCoin (APE): +6,01% (US$4,24/Rp65.418)

Top Losers

Di antara 100 aset kripto big cap, berikut ini lima aset yang menjadi top losers dalam 24 jam terakhir:

1. Monero (XMR): -1,41% (US$144,16/Rp2,2 juta)

2. Tron (TRX): -1,38% (US$0,05327/Rp821)

3. Gemini Dollar (GUSD): -1,3% (US$1/Rp15.429)

4. Chain (XCN): -0,5% (US$0,03851/Rp594)

5. Fei USD (FEI): -0,3% (US$0,9932/Rp15.324)