<p>Pengelola Bunda Medik Healthcare System (BHMS) atau Rumah Sakit Bunda, PT Bundamedik, segera IPO. / Dok. Perseroan</p>
Industri

Tambah Kepemilikan, Bundamedik (BMHS) Kuasai 86,67% Saham Prima Dental

  • Emiten rumah sakit PT Bundamedik Tbk (BMHS) telah menambahkan kepemilikan sahamnya di PT Prima Dental Medika (PDM), pada 10 Maret 2022.

Industri

Merina

Merina

Author

JAKARTA - Emiten rumah sakit PT Bundamedik Tbk (BMHS) telah menambahkan kepemilikan sahamnya di PT Prima Dental Medika (PDM), pada 10 Maret 2022.

Jumlah transaksi yang dilakukan perseroan sebesar 40% kepemilikan saham BMHS terhadap PDM, dengan nilai total transaksi mencapai Rp1,35 miliar.

Sebelumnya, perseroan telah membeli sebanyak 46,67% saham PDM. Dengan adanya transaksi tersebut, maka jumlah saham perseroan terhadap PDM ialah sebanyak 86,67%.

Adapun pengambilalihan saham PDM telah dituangkan ke dalam akta pernyataan keputusan pemegang saham di luar Rapat Umum Pemegang Saham PDM, No 1 tanggal 2 Maret 2022 yang dibuat oleh Isadora selaku Notaris.

Mesha Rizal Sini Direktur Utama BHMS menyatakan transaksi ini bertujuan untuk memperkuat ekosistem kesehatan perseroan kedepannya.

"Transaksi ini dilakukan untuk memeperkuat ekosistem layanan kesehatan perseroan yang lebih komperhensif dan dapat memberikan dampak positif pada kinerja dan kondisi keuangan perseroan serta memperkuat kelangsungan usaha perseroan," kata Mesha dalam keterangan resmi yang dikutip Rabu, 16 Maret 2022.

Transaksi penambahan saham ini tidak memiliki dampak terhadap perseoan baik dari segi kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan dan kelangsungan operasional perseroan.