<p>Berni (47) bersama istrinya Arianti (36) berada di gerai foodtruck &#8220;Grass Jelly Surf&#8221; miliknya yang menjual minuman segar di area perkantoran Cibis Park, kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis, 13 Agustus 2020. Bisnis yang sudah dirintis selama 6 tahun ini, masih berusaha bertahan ditengah hantaman pandemi. Sepinya event dan kegiatan komunitas foodtruck membuat Berni harus rela kehilangan omset yang selama ini diraup dari hasil usahanya yang termasuk dalam Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mitra binaan Pertamina tersebut. Pria yang berlatar belakang Chef di sebuah kapal pesiar selama 2 tahun ini, berharap pemerintah khususnya wadah binaan seperti Pertamina bisa memberikan perhatian khusus kepada pelaku UMKM yang terdampak pandemi Covid-19 untuk tetap hidup di bidang usahanya dengan bantuan yang nyata menyasar pada suplai produk yang mereka pasarkan. Karena selama ini mereka hanya gencar ditawarkan bantuan berupa pinjaman dana yang justru dianggap semakin menambah beban kedepannya. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>

Mau Mulai Usaha dan Bisnis? Genjot Literasi Keuangan Dulu..

  • JAKARTA – Di era serba digital, peluang untuk membuka usaha semakin lebar, khususnya bagi generasi milenial yang melek teknologi. Namun, tak jarang usaha yang dibangun tak bertahan lama alias macet di tengah jalan. Salah satu faktor penyebabnya adalah minimnya tingkat literasi keuangan. Berdasarkan hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) 2019 Otoritas Jasa Keuangan […]

Home

caption
Loading...