Investor Relation Saratoga Ryan Sual dan Direktur Investasi Saratoga Devin Wirawan dalam paparan publik PT Saratoga Investama Sedaya Tbk di Jakarta, Senin, 15 Mei 2023.
Korporasi

3 Perusahaan Penyumbang Dividen Terbesar Saratoga (SRTG)

  • Dipaparkan dalam paparan publik yang diselenggarakan di Jakarta pada Senin, 15 Mei 2023, bahwa pada tahun 2022, Saratoga mencatat pendapatan dividen sebesar Rp2,6 triliun dari perusahaan yang tercatat dalam portofolio.
Korporasi
Idham Nur Indrajaya

Idham Nur Indrajaya

Author

JAKARTA - PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) meraup penerimaan dividen tertinggi sepanjang masa pada tahun 2022 dengan mencatat tiga perusahaan yang menjadi penyumbang terbesar.

Dipaparkan dalam paparan publik yang diselenggarakan di Jakarta pada Senin, 15 Mei 2023, bahwa pada tahun 2022, Saratoga mencatat pendapatan dividen sebesar Rp2,6 triliun dari perusahaan yang tercatat dalam portofolio.

Penerimaan dividen Saratoga pada tahun 2022 mengalami lonjakan 57% secara year-on-year (yoy) dari Rp1,65 triliun pada 2021.

Dari keseluruhan penerimaan dividen yang dikeruk Saratoga pada 2022, PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) menjadi penyumbang terbesar dengan catatan angka sebesar Rp1,9 triliun.

Penerimaan dividen dari Adaro Energy tercatat meningkat 73,5% yoy dari Rp1,09 triliun pada tahun 2021.

Kemudian, penyumbang terbesar kedua untuk penerimaan dividen Saratoga pada tahun 2022 adalah PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) yang berkontibusi dengan nominal Rp455 miliar.

Dividen yang disumbangkan oleh Mitra Pinasthika Mustika pada 2022 meningkat 56,35% yoy dari Rp291 miliar pada 2021.

Selanjutnya, penyumbang terbesar ketiga adalah PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) yang memberikan dividen sebesar Rp76 miliar.

Berbeda dengan dua emiten yang telah disebutkan sebellumnya, dividen dari TBIG mengalami penurunan 69% yoy dari Rp248 miliar pada 2021.

Sementara itu, portofolio lain-lainnya menyumbang dividen sebesar Rp154 miliar, meningkat drastis 1.300% yoy dari Rp11 miliar pada 2021.

Dalam paparan publiknya, Saratoga mengumumkan bahwa pihaknya akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1 triliun atau sekitar Rp 75 per saham.

Saratoga juga akan melakukan pembelian kembali (buyback) saham perusahaan dengan anggaran sebanyak-banyaknya Rp 150 miliar selama periode 15 Mei 2023- 30 Juni 2024.

Direktur Investasi Saratoga Devin Wirawan mengatakan bahwa secara fundamental, investasi SRTG di perusahaan portofolio memiliki rekam jejak yang solid baik dari aspek nilai portofolio maupun pendapatan dividen.

"Hal ini terbukti dari NAV Saratoga yang sudah mencapai Rp 60,9 triliun pada tahun 2022, dimana sebelumnya baru sebesar Rp 15,7 triliun di tahun 2018,” ujar Devin dalam paparan publik Saratoga di Jakarta, Senin, 15 Mei 2023.