Pinterest
Tekno

3 Rekomendasi Mesin Pencari Pengenalan Wajah Terbaik dan Akurat, Tertarik Mencoba?

  • Inilah beberapa rekomendasi mesin pencari pengenalan wajah terbaik dan akurat.

Tekno

Justina Nur Landhiani

JAKARTA - Saat ini Anda tentu sudah tidak asing dengan Google, mesin pencari yang memudahkan Anda untuk mencari berbagai informasi. Bahkan, Anda juga bisa menggunakan mesin pencari untuk pengenalan wajah. Berikut beberapa rekomendasinya.

Rekomendasi Mesin Pencari Pengenalan Wajah Terbaik dan Akurat

1. Google Reverse Face Search

Google Reverse Face Search

Google membantu Anda untuk mencari sesuatu dari gambar dan bukan dari kata kunci atau keyword. Untuk menggunakannya, Anda cukup klik ikon kamera di Google, lalu cari berdasarkan gambar. Anda juga dapat menempelkan URL gambar atau mengunggah gambar langsung dan Google akan menemukan gambar yang serupa.

Anda juga bisa meningkatkan hasil pencarian dengan menambah sedikit kode, yaitu dengan menambahkan kode &imgtype=face di link url. Maka Anda akan mendapatkan hasil yang lebih khusus dari pencarian Anda.

2. Pinterest

Pinterest

Sama seperti Google, Pinterest juga memudahkan pengguna menggunakan opsi reverse image search untuk menemukan foto atau wajah yang serupa. Untuk melakukannya, pertama temukan pin Pinterest yang cocok atau Anda buat sendiri dengan mengunggah foto target Anda. 

Jika sudah, buka pin lalu klik ikon kaca pembesar yang ada di pojok kanan bawah gambar. Kemudian, Pinterest akan menampilkan wajah yang serupa.

3. TinEye

TinEye

TinEye memiliki cara kerja yang mirip dengan Google. Anda dapat mengunggah foto atau gambar atau menempelkan URL lalu mencarinya. Namun tidak seperti Google, TinEye memberikan tautan langsung ke halaman tempat situs tersebut menemukan foto yang serupa.

Itu tadi beberapa rekomendasi mesin pencari pengenalan wajah terbaik. Tertarik mencobanya?