4 Kebiasaan Ini Dapat Merusak Otak, Salah Satunya Terlalu Banyak Duduk!
- Hati-hati, beberapa kebiasaan buruk yang jika dibiarkan akan menimbulkan kesehatan otak.
Gaya Hidup
JAKARTA - Banyak kebiasaan yang dapat berdampak buruk untuk kesehatan otak. Meski begitu, banyak orang yang mungkin tidak sadar bahwa kebiasaan tersebut dapat memengaruhi kesehatan otak.
Akan tetapi, jangan khawatir karena kebiasaan tersebut cenderung lebih mudah untuk diubah. Bagi Anda yang tidak ingin memiliki kondisi kesehatan buruk, ada baiknya jika Anda mulai menghentikan kebiasaan berikut ini, seperti yang dilansir dari laman Harvard Health Publishing.
- Kereta Cepat Jakarta Bandung Siap Tancap Gas Sesuai Target
- Toko Buku Gunung Agung Respons Dugaan PHK Sepihak Ratusan Karyawan
- Instagram Down 2 Jam, Meta Beri Penjelasan
Kebiasaan Buruk yang Dapat Merusak Otak
1. Terlalu banyak duduk
Rata-rata orang dewasa duduk selama enam setengah jam per hari. Ternyata kebiasaan ini berpengaruh pada otak.
Sebuah studi pada 2018 yang dipublikasikan di PLOS One menemukan bahwa terlalu banyak duduk terkait dengan perubahan di bagian otak yang menangani memori atau ingatan.
Peneliti melakukan pemindaian MRI untuk melihat lobus temporal medial (MTL), bagian otak yang bertugas untuk membuat ingatan baru pada orang berusia 45 sampai 75 tahun.
Hasil penelitian menyebutkan bahwa mereka yang duduk paling lama memiliki bagian otak MTL yang lebih tipis. Menurut peneliti, penipisan MTL bisa menjadi awal dari penurunan kognitif dan demensia.
2. Tidak bersosialisasi
Kesepian ternyata terkait dengan depresi dan risiko yang lebih tinggi untuk terkena Alzheimer. Tidak hanya itu, kurangnya aktivitas bersosialisasi dengan orang lain juga dapat mempercepat penurunan kognitif.
Penelitian menemukan bahwa orang yang kurang aktif secara sosial akan kehilangan lebih banyak materi abu-abu di otak, yaitu lapisan luar yang bertugas untuk memproses informasi.
3. Tidak cukup tidur
Menurut CDC, sepertiga orang dewasa ternyata tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup. Padahal tidur yang tidak cukup dapat menurunkan kemampuan kognitif, yaitu kemampuan untuk mengingat, melakukan penalaran, dan memecahkan masalah.
4. Stres kronis
Stres kronis juga dapat berpengaruh dalam kesehatan otak. Diketahui, sel kronis dapat membunuh sel-sel otak dan mengecilkan korteks prefrontal, area di otak yang bertanggung jawab untuk memori dan pembelajaran.
- Ampuh untuk Menerima Sisi Gelap Diri, Praktikan 3 Langkah Melakukan Shadow Work Menurut Ahli
- Mengalami Kerugian di Rekening BSI: Rochmat Purwanto Ingatkan Nasabah Pentingnya Keamanan
- Tak Perlu Biaya Mahal, Hal Ini Bisa Buat Anak Sukses di Masa Depan
Itu tadi beberapa kebiasaan buruk yang jika dibiarkan akan menimbulkan kesehatan otak. Selain tidur cukup, aktif melakukan kegiatan fisik dan bersosialisasi secukupnya, Anda juga perlu untuk selalu bersikap fleksibel agar tidak mudah marah dan stres.