Photo by nappy: https://www.pexels.com/photo/photo-of-men-having-conversation-935949/
Gaya Hidup

4 Langkah Menemukan Mentor untuk Mengakselerasi Karier Anda

  • Mentor yang baik mampu menghidupkan potensi tersembunyi Anda, menawarkan saran untuk masalah Anda, hingga memberi tahu apa yang harus dan sebaiknya tidak dilakukan
Gaya Hidup
Rumpi Rahayu

Rumpi Rahayu

Author

JAKARTA - Bukan rahasia lagi jika mentor yang tepat dapat membantu Anda mengakselerasi karier Anda. Mereka mampu menghidupkan potensi tersembunyi Anda, menawarkan saran untuk masalah Anda, hingga memberi tahu apa yang harus dan sebaiknya tidak dilakukan walau terkadang menyakitkan untuk Anda.

Berikut adalah 4 langkah untuk menemukan mentor yang dapet mengakselerasi karier Anda

1. Tentukan apa yang Anda butuhkan

Kebutuhan Anda akan selalu berubah begitupun mentor Anda. Inilah alasan mengapa Anda tidak mungkin hanya memiliki satu mentor untuk seumur hidup.

Tentukan terlebih dahulu apa yang Anda butuhkan sekarang sebelum akhirnya memutuskan untuk mencari mentor. Cobalah mulai dari pertanyaan tentang apa saja tantangan yang Anda hadapi di tempat kerja, bantuan apa yang Anda butuhkan, kualitas apa yang Anda hargai dari seorang mentor, apa hal-hal yang tidak Anda tolerir dari seorang mentor hingga pengalaman serta keterampilan apa yang harus mereka miliki.

Ciptakan persona mentor ini dalam pikiran Anda dan petakan sesuai kebutuhan Anda.

2. Cari

Ketika Anda sudah tahu apa yang Anda butuhkan maka lebih mudah bagi Anda untuk mendapatkannya. Anda dapat mulai menemukan mentor dengan memikirkan orang-orang yang cocok dengan persona mentor yang telah Anda. Buat di tempat kerja. Bisa jadi mereka adalah senior Anda atau bos Anda.

Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan melihat kedalam jaringan Anda, orang yang pernah bekerja dengan Anda, atau teman lain yang mungkin cocok.

Anda juga bisa meminta bantuan teman, kolega, atau bos Anda apakah mereka memiliki rekomendasi seseorang yang cocok untuk Anda jadikan sebagai mentor.

3. Jangkaulah

Jika Anda sudah menemukan sosok yang tepat untuk dijadikan mentor, saatnya untuk mulai menjangkaunya.

Orang akan menghargai ketika Anda menyampaikan niat Anda dengan jelas dan eksplisit. Jadi jangan buat calon mentor Anda bingung akan permintaan Anda. Sampaikan sejelas mungkin niat dan keinginan Anda.

Jika hasilnya ditolak, jangan berkecil hati. Anda tidak pernah tahu alasan sebenarnya mengapa mereka menolak permintaan Anda. Jadi jangan terlalu mangambil hati atas keputusan mereka.

Ucapkan terima kasih karena telah menyempatkan waktu untuk merespon permintaan Anda lalu ulangi langkah yang tadi untuk calon mentor potensial yang lain hingga Anda bertemu dengan mentor yang tepat.

4. Jadikan win-win solution

Kebanyakan mentee membuat kesalahan dengan terlalu memikirkan apa yang bisa mereka dapatkan dari mentor mereka tanpa memperdulikan apa yang mentor dapatkan dari mereka.

Memang tugas mentor adalah membantu Anda mencapai kesuksesan, namun tidak ada hubungan yang bertahan lama jika hanya berlangsung satu arah. Cobalah menawarkan bantuan Anda atas pekerjaan mentor Anda. Selalu dukung mereka dan beritahukan perkembangan Anda.

Berikut tadi adalah 4 langkah menemukan mentor untuk mengakselerasi karier Anda. Semoga bermanfaat!