5 Bandara Internasional Terbaik yang Layak Jadi Tempat Transit Saat Traveling
- Transit memang melelahkan dan lebih merepotkan, tak jarang transit juga memicu kebosanan. Namun, lima bandara terbaik di dunia ini justru layak untuk jadi tujuan transit Anda.
Gaya Hidup
JAKARTA - Pada umumnya kita lebih memilih untuk mendapatkan tiket penerbangan tanpa transit saat bepergian (traveling). Akan tetapi, terkadang kita tidak memiliki pilihan lain selain menggunakan rute penerbangan yang mengharuskan kita untuk transit.
Transit memang melelahkan dan lebih merepotkan, tak jarang transit juga memicu kebosanan. Namun, lima bandara terbaik di dunia ini justru layak untuk jadi tujuan transit Anda.
1. Bandara Changi, Singapura
Bandara Changi kerap masuk dalam daftar bandara terbaik di dunia. Bandara Changi dilengkapi banyak fasilitas yang membuat orang-orang yang transit menjadi lebih nyaman.
Bandara ini memiliki desain interior yang memukau seperti air terjun dalam ruangan dan taman kupu-kupu. Sehingga, tak mengherankan jika bandara ini jadi tempat yang favotit untuk berfoto. Tak hanya itu, di bandara ini juga menyediakan bioskop, instalasi seni, spa, kolam renang, dan restoran.
- Susiwijono Resmi Mundur dari Komisaris Bank KB Bukopin
- Rayakan Ulang Tahun Perdana, Kota Podomoro Tenjo Jual Lebih dari 2.200 Unit Rumah
- Penjualan Lahan Industri Merosot, Jababeka (KIJA) Catat Kenaikan Rugi hingga Rp142 Miliar
2. Bandara Internasional San Fransisco, Amerika Serikat
Bandara ini tampak memukau layaknya sebuah museum. Berbagai pameran tersebar di seluruh bandara. Tak hanya itu, bandara ini juga dilengkapi perpustakaan, ruang yoga, dan ruang meditasi.
3. Bandara Internasional Hamad, Qatar
Bandara ini merupakan bandara terbaru, dan tampak sangat mewah. Bandara Internasional Hamad dilengkapi dua lapangan squash khusus, gym, hidroterapi, dan dua puluh lima restoran yang menyajikan beragam jenis masakan.
- Mahaka Media (ABBA) Milik Erick Thohir Rights Issue 1,2 Miliar Saham
- Digital Mediatama Maxima Bangun Anak Usaha Baru Bernama PT DMMX Gamindo Global
- Atraksi Bank Jago Usai OJK Bikin Aturan Bank Digital, Termasuk Caplok BFIN?
4. Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan
Bandara Internasional Incheon dirancang seperti sebuah perpaduan antara desain tradisional dan modern. Bandara ini dilengkapi dengan dek observatorium, konser mini, dan seni modern.
Tak hanya itu, bandara ini kerap menawarkan berbagai makanan tradisional Korea, pertunjukan budaya, dan pengalaman berbelanja yang mewah.
5. Bandara Munich, Jerman
Bandara ini memiliki salah satu hotel bandara terbaik di dunia, yaitu Hilton Munich. Selain itu, bandara ini juga kerap membuat berbagai perayaan seperti pasar Natal, ice skating, dan konser musik.