<p>Ilustrasi bekerja dari rumah/Freepik.com</p>
Tekno

5 Cara Menjaga Keamanan Data Saat Harus Bekerja Secara Remote

  • Inilah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan data saat bekerja secara remote.
Tekno
Justina Nur Landhiani

Justina Nur Landhiani

Author

JAKARTA - Saat ini banyak orang yang bekerja di rumah atau secara remote. Meski mungkin terasa nyaman atau memiliki banyak manfaat, Anda perlu mengetahui agar Anda tidak terpapar berbagai risiko keamanan siber.

Untuk mencegah ancamanan keamanan data Anda, khususnya phishing, Anda perlu melakukan beberapa cara berikut ini.

Cara Mengamankan Data Ketika Bekerja Secara Remote

Cara Mengamankan Data Ketika Bekerja Secara Remote

Berikut beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengamankan informasi Anda ketika melakukan pekerjaan secara remote.

1. Gunakan Perangkat Lunak Antivirus

Salah satu tips keamanan yang dinilai paling efektif untuk melindungi pekerja remote adalah berinvestasi dalam paket antivirus yang komprehensif. Antivirus yang baik akan membantu mencegah serangan zero-day, malware, spyware, virus, trojan, dan worm, serta penipuan phishing yang biasanya dikirim melalui email.

2. Jauhkan Anggota Keluarga dari Perangkat Kerja Anda

Anda mungkin tahu bahwa diri Anda sudah paham bagaimana cara menjaga keamanan. Akan tetapi perlu diingat bahwa bekerja dari rumah berarti komputer perusahaan dapat terpapar pada anak kecil dan anggota keluarga lainnya.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk selalu menjaga keamanan perangkat dengan tidak mengizinkan anggota rumah tangga lainnya mengakses laptop, ponsel, dan bentuk perangkat keras milik kantor. Selain itu, penting juga untuk selalu menggunakan password yang dapat melindungi perangkat untuk mencegah pihak ketiga mengakses file sensitif.

3. Gunakan Penutup Webcam Geser

Bekerja dari rumah biasanya meminta Anda untuk ikut serta dalam meeting secara online. Meeting ini biasanya menggunakan webcam yang ada di laptop atau kamera tambahan PC Anda.

Akan tetapi, peretas yang cerdas dapat dengan mudah mengakses webcam tanpa izin yang dapat membahayakan privasi Anda. Lebih buruk lagi, jika Anda memiliki dokumen sensitif di sekitar ruang kerja, peretas bisa jadi melihatnya dengan membajak webcam Anda.

Oleh karena itu, cobalah untuk membeli dan memasang penutup webcam geser. Anda bisa membelinya secara online yang bisa disesuaikan menurut kebutuhan Anda. 

4. Gunakan VPN

Bekerja secara remote atau jarak jauh seringkali membutuhkan terhubungnya komputer Anda dengan VPN perusahaan. Anda perlu menggunakan VPN yang keamanannya sudah ditingkatkan dengan metode autentikasi paling kuat.

5. Lindungi Informasi Perbankan Anda

Jika Anda bertanggung jawab atas suatu akun bisnis, penting untuk selalu memastikan bahwa uang Anda disimpan dan ditransfer dengan cara yang paling aman. Ketika mengakses situs web perbankan, pastikan Anda masuk melalui Secure Hypertext Transfer Protocol yang biasanya ditandai dengan ‘https://'. Itu artinya situs web tersebut adalah situs yang memiliki sertifikat keamanan yang diautentikasi.

Itu tadi beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan data saat bekerja secara remote.