5 Fakta Lolosnya Putri Ariani ke Babak Final America’s Got Talent 2023
- Putri Ariani, pelantun tembang dangdut "Rungkad" di Istana Merdeka saat Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78, mampu melaju hingga babak final America’s Got Talents 2023.
Hiburan
JAKARTA – Putri Ariani kembali membuat bangga publik Indonesia usai dipastikan lolos babak final ajang pencarian bakat kenamaan dunia. Perempuan kelahiran Bangkinang, Riau itu dinyatakan tampil di puncak ajang America’s Got Talent (AGT) 2023, pada Rabu, 6 September 2023, di Pasadena, Los Angeles, AS.
Putri berhasil memukau para dewan juri di babak semifinal AGT 2023 setelah menyanyikan lagu yang dipopulerkan oleh U2, band rock asal Dublin, Irlandia yang berjudul I Still Haven't Found What I'm Looking For.
Tak pelak, lolosnya Putri di babak final AGT 2023 itu disambut penuh suka cita oleh publik Tanah Air. Pasalnya, ajang pencarian bakat itu adalah salah satu yang populer di dunia, dan tak jarang banyak artis yang sudah tenar dari asalnya, berlomba-lomba mengikutinya demi mendapatkan legitimasi kesuksesan.
- Seolah Tak Puas dengan Chatbot , Kini Microsoft Ingin Buat Ransel Pintar Berteknologi AI
- Dicuri 1.900 Tahun Lalu, 4 Pedang Romawi Ditemukan di Gua Israel
- Langgar Aturan Dagang AS, Huawei Kena Sanksi Lagi
Daripada penasaran simak selengkapnya 5 fakta menarik lolosnya Putri Ariani di babak America’s Got Talents 2023 seperti yang dirangkum TrenAsia.com dari berbagai sumber, Kamis, 07 September 2023.
1. Empat Stading Ovation
Seperti penampilan perdananya di babak America’s Got Talent 2023, kali ini Putri kembali bergamat dengan diiringi Piano untuk membawakan lagu milik grup band U2 berjudul 'I Still Haven’t Found What I’m Looking For'.
Alhasil, penampilannya itu mampu mendapatkan empat stading ovation dari para juri, antara lain Simon Cowell, Heldi Klum, Sofia Vergara, dan Howie Mandel. Bahkan mereka langsung berdiri setelah Putri menutup lagu tersebut.
2. Izin dari U2
"Banyak band tidak mengizinkan lagu mereka (dinyanyikan penyanyi lain), namun mereka (U2) mengizinkan lagu ini untuk dinyanyikan Putri karena melihat audisinya dan tahu betapa hal ini akan sangat berarti baginya," ungkap Simon Cowel mengomentari penampilan Putri.
U2 yang digawangi Bono, The Edge, Adam Clayton, dan Larry Mullen Jr, telah dikenal oleh publik sangat selektif sekali memilih penyanyi untuk menjahit ulang setiap karyanya. Namun, pengecualian untuk Putri, setelah mereka melihat penampilan audisi perempuan asal Indonesia itu.
3. Seluruh Penonton Terpukau
Selain dewan juri, para penonton yang menyaksikan penampilan Putri turut berdiri memberikan tepuk tangan atas aksi panggung Putri. Bahkan, Simon Cowell tak mampu berkata-kata usai menyaksikan penampilan Putri Ariani di babak semifinal.
Diketahui, Simon Cowel adalah salah satu juri yang memberikan tiket Golden Buzzer. Hal itu membuat dirinya, merasa bersyukur lantaran bisa mengantarkan Putri hingga ke babak final America’s Got Talent 2023.
4. Suara Sopan
Selain Simon Cowel, juri Heidi Kum secara terang-terangan kagum dengan suara Putri yang sungguh sopan masuk ke telinga, bak bisikan malaikat. Bahkan, ia berharap sang vokalis Bono menyaksikan aksi panggung babak semi final itu.
"Suaramu sangat indah, dan aku mengatakan pada diriku sendiri, mungkin seperti ini jika malaikat bernyanyi, Aku berharap Bono mendengar ini. Aku berharap kamu beruntung, karena kamu sungguh memukau," ujar Heidi.
5. Saingan di Final
Melansir situs saluran TV NBC, para kontestan akan tampil di babak final AGT 2023 bakal tayang pada Selasa 26 September malam waktu Amerika Serikat atau Rabu 27 September pagi waktu Indonesia.
Hingga detik ini, ada lima kontestan yang akan menjadi pesaing Putri di babak final, mereka adalah Mzansi Youth Choir, Lavender Darcangelo, Adrian Stoica and Hurricane, Ahren Belisle, dan Murmuration.