HP Lama Sudah Makin Butut? Coba 5 Cara Ini Agar Ponsel Terasa Baru Lagi
Tekno

5 Kesalahan Umum Saat Menggunakan Ponsel yang Harus Anda Hindari

  • Inilah beberapa kesalahan penggunaan smartphone yang sering dilakukan oleh banyak orang dan sebaiknya Anda hindari.
Tekno
Justina Nur Landhiani

Justina Nur Landhiani

Author

JAKARTA - Smartphone adalah perangkat elektronik yang dimiliki hampir semua orang saat ini. Seolah-olah, ponsel sudah menjadi bagian dari kehidupan kita dan kita terbiasa mengandalkan ponsel untuk melakukan berbagai tugas seperti menelepon orang lain, membaca buku, melakukan transaksi, belanja, dan sebagainya.

Namun ternyata, meski hampir semua orang kini memiliki smartphone yang memudahkan kehidupannya sehari-hari, tidak semua orang tahu bahwa kesalahan-kesalahan ini harus dihindari oleh pengguna ponsel

Kesalahan Penggunaan Ponsel yang Harus Dihindari

Kesalahan penggunaan ponsel yang harus dihindari

Berikut beberapa kebiasaan buruk yang harus dihindari oleh pengguna smartphone.

1. Tidak Memperbarui Smartphone dengan Pembaruan Software Terbaru

Setiap merek smartphone biasanya akan meluncurkan pembaruan keamanan ke ponsel yang mereka produksi. Akan tetapi kesalahan paling umum yang dilakukan oleh pengguna adalah tidak memperbarui perangkat ke perangkat lunak terbaru yang tersedia. Padahal, biasanya pembaruan ini memiliki berbagai fitur dan perubahan yang baru termasuk soal pembaruan keamanan. 

2. Menggunakan Kabel dan Pengisi Daya yang Tidak Resmi

Kesalahan umum lainnya pada penggunaan smartphone adalah menggunakan kabel dan charger yang tidak resmi. Sebagian besar perangkat modern kini telah dilengkapi port USB type-C untuk mengisi daya serta menggunakan teknologi pengisian daya yang optimal untuk menjaga ponsel tetap aman.

Namun, jika Anda nekat menggunakan kabel pengisi daya yang tidak resmi, hal ini dapat merusak baterai ponsel dan bahkan dapat menimbulkan risiko keselamatan. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu menggunakan kabel yang tersedia pada box ketika Anda membeli ponsel atau kabel yang telah disertifikasi oleh produsen ponsel Anda.

3. Menyetujui Semua Izin yang Diminta oleh Aplikasi

Kebanyakan orang ternyata tidak memperhatikan berbagai izin yang diminta oleh aplikasi ketika melakukan install suatu aplikasi. Padahal, bisa jadi aplikasi yang tidak bertanggung jawab meminta izin yang tidak berguna seperti akses ke informasi pribadi atau akses ke kamera dan mikrofon meski tidak diperlukan.

4. Tidak Mencadangkan Data Secara Rutin

Banyak orang yang tidak mencadangkan datanya dan merasa menyesal ketika terlambat. Padahal, cadangan data dapat menyimpan data berharga Anda sehingga Anda tidak perlu khawatir lagi jika ponsel Anda hilang, dicuri, atau rusak.

5. Install Aplikasi dari Sumber yang Tidak Dipercaya

Pada ponsel terutama ponsel Android, pengguna terkadang nekat install aplikasi dari sumber pihak ketika dengan mengunduh file apk dari suatu website. Hal ini biasanya dilakukan untuk menghindari aplikasi tertentu yang premium dan berbayar. Padahal kebiasaan tersebut justru dapat membahayakan ponsel Anda karena aplikasi tersebut bisa jadi menyusupkan malware atau spyware ke dalam ponsel Anda.

Itu tadi beberapa kesalahan penggunaan smartphone yang sering dilakukan oleh banyak orang dan sebaiknya Anda hindari.