Gaya Hidup
5 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Ruangan Minim Cahaya
Inilah 5 tanaman hias yang cocok diletakkan dan ditanam di dalam rumah atau ruangan yang minim cahaya
Gaya Hidup
JAKARTA – Menambahkan tanaman hias sebagai dekorasi tentu akan mempercantik rumah Anda. Tetapi, ada beberapa masalah untuk memelihara tanaman hias di dalam rumah, salah satunya adalah kondisi minim cahaya.
Bahkan, tanaman hias yang biasanya bisa tumbuh baik di luar ruangan cenderung membutuhkan lebih banyak cahaya ketika ditanam di dalam ruangan. Tentu hal ini sulit didapat kecuali Anda menyediakan penerangan tambahan.
Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa memilih tanaman hias yang tetap bisa tumbuh baik meski di dalam ruangan yang minim cahaya.
- 11 Bank Biayai Proyek Tol Serang-Panimbang Rp6 Triliun
- PTPP Hingga Mei 2021 Raih Kontrak Baru Rp6,7 Triliun
- Rilis Rapid Fire, MNC Studios Milik Hary Tanoe Gandeng Pengembang Game Korea
Berikut daftar lengkap tanaman hias tersebut, seperti yang telah dikutip dari The Spruce.
- Bambu Hoki
Tanaman Bambu Hoki atau Bambu Keberuntungan ini sering ditekukan di ruangan kantor atau rumah. Menurut feng shui, tanaman bambu ini dikatakan dapat membawa keberuntungan dan rejeki, terutama jika tanaman tersebut diberikan sebagai hadiah. Tanaman bambu ini bisa tumbuh dengan baik pada ruangan dengan intensitas cahaya yang tinggi atau yang rendah. Tetapi, Anda harus menjauhkan tanaman bambu ini dari hewan peliharaan karena memiliki sifat yang beracun. - Tanaman Laba-laba
Tanaman laba-laba atau yang memiliki nama ilmiah Chlorophytum comosum adalah salah satu tanaman hias yang paling mudah beradaptasi. Tanaman ini juga dapat ditanam sebagai tanaman gantung atau dalam keranjang dan pot. Tanaman laba-laba mampu tumbuh dengan baik meski dalam ruangan dengan kondisi cahaya yang kurang ideal termasuk cahaya buatan. Pastikan untuk menyiram tanaman ini secara teratur agar tanah yang menjadi media pertumbuhannya tidak mengering. - Golden Photos
Tanaman Golden Photos mampu tumbuh subur meski dalam kondisi minim cahaya dan kekurangan air. Meski tanaman ini populer dan mudah merawatnya, Anda harus menjauhkan tanaman ini dari hewan peliharaan karena tanaman ini beracun. - Tanaman Ular (Sansevieria trifasciata)
Tanaman ular atau yang kerap disebut sebagai tanaman lidah mertua ini menyukai tempat teduh parsial tetapi tetap dapat mentolerir kondisi yang minim cahaya. Tetapi, tanaman ini juga berbahaya untuk hewan peliharaan karena memiliki zat beracun. Selain itu, pastikan Anda tidak menyiramnya secara berlebihan, terutama jika sedang tidak mendapatkan banyak sinar matahari untuk mengeringkan tanah. Penyiraman yang berlebihan akan menyebabkan akar menjadi busuk dan membuat tanaman cepat mati. - Pakis Staghorn
Tanaman pakis merupakan tanaman epifit yang bisa tumbuh secara alami di tanaman lain. Jika untuk ditanam di rumah sebagai tanaman hias, tanaman pakis ini bisa tumbuh dengan menggunakan media papan kayu sehingga membuat ruangan jadi semakin cantik. Selain itu, tanaman ini juga lebih menyukai tempat yang teduh dan justru bisa terbakar jika berada di bawah sinar matahari secara langsung.