<p>Inilah 5 tips yang dapat digunakan untuk memaksimalkan area tersembunyi di dalam rumah/Freepik.com</p>
Gaya Hidup

5 Tips Memaksimalkan Area Tersembunyi di Dalam Rumah

  • Inilah 5 tips yang dapat digunakan untuk memaksimalkan area tersembunyi di dalam rumah

Gaya Hidup

Justina Nur Landhiani

JAKARTA – Saat anggota keluarga mulai bertambah, tentunya Anda akan menyadari bahwa hal ini membutuhkan lebih banyak ruang di rumah. Beberapa orang akan berpikir ide yang masuk akal adalah melakukan lebih banyak konstruksi untuk menambah ruang penyimpanan atau kamar tidur.

Akan tetapi, Anda juga bisa menyiasati ruangan yang semakin terbatas di rumah dengan memaksimalkan area yang tersembunyi.

Berikut adalah beberapa ide dan tips bagaimana Anda dapat memaksimalkan area tersembunyi di rumah, seperti yang telah dilansir dari laman Roohome.

  1. Tambahkan Ekstensi
    Salah satu cara untuk menambah ruang di rumah Anda adalah dengan menambahkan ekstensi. Jika Anda memiliki ruang depan, merobohkan dinding dapat membuat ruangan tampak lebih besar.

    Jika Anda memiliki loteng, Anda dapat mengubah ruang ini menjadi ruang tambahan untuk anak Anda. Di beberapa rumah yang dilengkapi dengan loteng yang tidak digunakan, juga dapat diubah menjadi area lounge atau sudut untuk membaca buku.
  1. Ubah Menjadi Ruang Penyimpanan
    Jika Anda memiliki ruang tersembunyi di rumah Anda, salah satu cara untuk memanfaatkannya adalah dengan menggunakannya sebagai ruang penyimpanan.

    Jika ruang tersembunyi itu sulit dijangkau, Anda dapat menggunakannya untuk menyimpan barang musiman. Namun, sebelum Anda mulai mengemasi barang-barang tersebut, pastikan bahwa ruang Anda bebas dari hama, serangga dan hewan pengerat.
  1. Rawat dengan Baik
    Meskipun ruang-ruang ini mungkin tersembunyi dari pandangan, bukan berarti Anda bisa melupakan perawatan dan perbaikan.

    Area tersembunyi tetap merupakan ruangan yang penting ketika tiba waktunya untuk mengakses pipa ledeng dan sistem kelistrikan rumah Anda. Pastikan area ini tidak mengalami kerusakan atau penyumbatan yang dapat menghambat perbaikan di masa mendatang.
  1. Declutter
    Jika Anda ingin memaksimalkan area tersembunyi di rumah, Anda mungkin perlu membuang atau menjual barang-barang yang sudah tidak Anda gunakan lagi. Seringkali, ruang-ruang ini menjadi tersembunyi karena banyaknya sampah yang Anda miliki di rumah. Jika ada sesuatu yang tidak Anda rencanakan untuk digunakan selama lima tahun ke depan, segera singkirkan daripada harus menumpuk di rumah.