Dekorasi rumah menyambut Lebaran.
Gaya Hidup

5 Tips Menata Rumah Menjelang Lebaran

  • Momen istimewa ini tentu perlu disiapkan sehingga rumah lebih rapi dan siap menerima kunjungan saat Lebaran.
Gaya Hidup
Chrisna Chanis Cara

Chrisna Chanis Cara

Author

Kegiatan beberes rumah menjadi salah satu kebiasaan positif menjelang Lebaran. Ya, siapa sih yang ingin rumah tampak berantakan ketika sanak saudara maupun tetangga bersilaturahmi? Momen istimewa ini tentu perlu disiapkan sehingga rumah lebih rapi dan siap menerima kunjungan saat Lebaran. 

Berikut sejumlah tips sederhana untuk menata rumah jelang Hari Raya Idulfitri yang disarikan TrenAsia dari berbagai sumber. Mari simak ulasannya.  

1. Taruh furnitur yang nyaman 

Kenyamanan sangat dibutuhkan dalam menyambut tamu saat Lebaran. Usahakan taruh furnitur yang memberikan kenyamanan optimal saat berkumpul bersama. Anda bisa memilih sofa yang empuk, tambahan bean bag hingga meja yang lapang tapi tidak terlalu memakan tempat.

2. Beri sentuhan di sudut ruangan

Sudut-sudut kecil seringkali terlepas saat menata rumah. Padahal sentuhan di area-area ini bisa mempercantik ruangan secara dramatis. Coba cari ruang seperti rak buku, area ruang di bawah tangga, meja kerja hingga sudut-sudut lain. Anda dapat menambahkan tanaman, pajangan atau dekorasi yang fungsional seperti karpet. 

3. Siapkan ruang khusus

Tak ada salahnya menyiapkan ruang khusus apabila rumah Anda bakal didatangi keluarga besar. Ruangan khusus dapat dipakai anak-anak untuk bermain maupun beraktivitas sehingga ruangan utama tak terlalu bising ketika bersilaturahmi. Lebih baik jika ruangan ini berada semi outdoor sehingga anak dapat beraktivitas dengan leluasa. 

4. Jangan meletakkan barang sembarangan

Kebiasaan menggeletakkan barang sembarangan harus dihindari saat menyambut Lebaran. Barang-barang berserakan dan menumpuk akan membuat kenyamanan keluarga maupun tamu yang berkunjung jadi berkurang. Usahakan selalu mengembalikan barang pada tempatnya usai menggunakan.  

5. Tata ulang meja Mmakan 

Salah satu ruangan yang paling sering disambangi di hari istimewa adalah ruangan makan. Oleh karena itu, Anda perlu menata meja makan sedemikian rupa agar tampik apik dan nyaman. Bagaimana caranya? Anda dapat membubuhkan alat makan atau minum yang unik atau lucu. Anda juga dapat menambahkan deokrasi seperti tanaman hias hingga taplak.