50 Ucapan Iduladha 2024 yang Penuh Makna dan Menyentuh Hati
- Buat kalian yang masih bingung bagaimana mengungkapkan suatu kalimat di Hari Raya Iduladha ini, berikut beberapa contoh kalimat yang bisa kalian gunakan untuk caption media sosial atau dikirim ke keluarga hingga kerabat.
Nasional
JAKARTA – Umat Islam di seluruh dunia sebentar lagi akan merayakan Hari Raya Iduladha atau Lebaran Haji. Lebaran Haji atau Hari Raya Iduladha ditentukan melalui hisab dan sidang isbat. Pada tahun 2024 ini, pemerintah memperkirakan Lebaran Haji akan jatuh pada hari Senin, 17 Juni 2024.
Dilansir dari Baznas, keputusan ini sejalan dengan SKB 3 Menteri Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, dan Nomor 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024.
Dilansir dari Pemerintah Kabupaten Asahan, Hari Raya Iduladha memperingati peristiwa kurban, di mana Nabi Ibrahim bersedia mengorbankan putranya Isma’il sebagai tanda kepatuhan kepada Allah.
- Ukraina Makin Frustrasi Menunggu F-16
- Arus Kas Operasi Kimia Farma (KAEF) Sepanjang 2023 Minus Miliaran, Ini Rinciannya
- MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah, KPU Punya Pandangan Berbeda
Sebelum Ibrahim mengorbankan putranya, Allah menggantikan Isma’il dengan seekor domba. Untuk memperingati kejadian ini, hewan ternak disembelih sebagai kurban setiap tahun.
Setiap tahun, umat Islam di seluruh dunia merayakan Iduladha dengan penuh sukacita dan kebersamaan. Momen ini merupakan kesempatan untuk saling berbagi dan mempererat persaudaraan di antara sesama.
Buat kalian yang masih bingung bagaimana mengungkapkan suatu kalimat di Hari Raya Iduladha ini, berikut beberapa contoh kalimat yang bisa kalian gunakan untuk caption media sosial atau dikirim ke keluarga hingga kerabat.
Ucapan Iduladha 2024
Berikut beberapa contoh ucapan Iduladha 2024, kalian dapat membagikannya dengan keluarga, saudara maupun sahabat:
1. Mari kita maknai Iduladha ini dengan penuh keikhlasan dan pengorbanan seperti Nabi Ibrahim AS. Selamat Hari Raya Iduladha!
2. Taqabbalallahu minna wa minkum. Semoga kurban kita menjadi bukti ketaatan dan keikhlasan kepada Allah SWT. Selamat Hari Raya Iduladha.
3. Iduladha 1445 H mengajarkan kita tentang keikhlasan dan pengorbanan. Selamat Hari Raya Iduladha. Mohon maaf lahir batin.
4. Selamat Hari Raya Iduladha! Semoga hari-harimu kelak dipenuhi kelezatan, selezat daging kurban. Imanmu diberikan keteguhan, seteguh Ismail. Serta hidupmu dipenuhi tuntunan seperti Ibrahim sang kekasih Tuhan.
5. Ayam berkokok menyongsong pagi, Tunaikan Salat ied dengan sanak saudari, Keberkahan pagi nan fitri, Mudah-mudahan Hari Raya Iduladha ini senantiasa berarti.
6. Di Hari Raya Iduladha 1445 H ini, semoga kita bisa memperkuat iman dan taqwa kita. Selamat berkurban!
7. Di hari yang suci ini, mari kita berserah diri dan berkurban dengan ikhlas. Selamat Iduladha 1445 H.
8. Iduladha adalah hari untuk merenungkan kembali perbuatan kita, dan memberi kembali kepada orang yang kekurangan. Semoga pengorbanan kita diterima oleh Allah SWT.
9. Di hari yang penuh berkah ini, mari kita saling menguatkan tali silaturahmi dan berbagi kebahagiaan dengan sesama. Selamat Iduladha!
10. Semoga setiap doa dan amal kebaikan kita diterima oleh Allah SWT di hari yang mulia ini. Selamat Iduladha!
11. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Semoga kita semua dapat meneladani ketaatan Nabi Ibrahim AS dan kesabaran Nabi Ismail AS.
12. Iduladha adalah waktu untuk berbagi dan peduli. Semoga kita selalu diberikan keberkahan dalam setiap kebaikan yang kita lakukan. Selamat Hari Raya!
13. Semoga qurban kita menjadi amal yang disukai Allah SWT. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
14. Mari jadikan Iduladha momentum menyambung silahturahmi, melatih kepekaan, empati, dan mengikis kebencian di hati. Mohon maaf lahir dan batin.
15. Takbir berkumandang, Iduladha menjelang. Taqabbalallahu minna wa minkum. Mohon maaf lahir dan batin.
16. Iduladha mengajarkan kita tentang pengorbanan dan ketaatan. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H!
17. Mari kita jadikan Iduladha ini sebagai momentum untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat bagi orang lain. Selamat Hari Raya Iduladha!
18. Hari yang penuh berkah ini mengajarkan kita tentang arti sejati dari pengorbanan dan kesetiaan kepada Allah SWT. Selamat Iduladha!
19. Orang yang mulia adalah orang yang mau memaafkan kesalahan orang lain, besihkan diri dan sucikan hati. Selamat hari raya Iduladha.
20. Iduladha adalah waktu yang tepat untuk berbagi rezeki. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
21. Taqabbalallahu minna wa minkum, wa ja’alnaha ‘Iidan Sa’iida. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
22. Selamat merayakan Iduladha 1445 H. Semoga Allah menerima amal kurban kita!
23. Iduladha mengajarkan kita arti pentingnya pengorbanan. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
24. Selamat Iduladha 1445 H! Semoga setiap kurban kita menjadi pemberat timbangan kebaikan kita.
25. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Semoga kita selalu diberi kelapangan rezeki untuk berkurban. Mohon maaf lahir batin.
26. Selamat Hari Raya Iduladha! Semoga setiap langkah kita di dunia ini selalu diberkahi oleh-Nya.
27. Mari kita sambut Iduladha dengan hati yang bersih dan penuh rasa syukur. Selamat Hari Raya Iduladha!
28. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Semoga kita selalu dalam rahmat dan lindungan Allah SWT.
29. Taqabbalallahu minna wa minkum. Semoga kita semua mendapatkan pahala dan keberkahan dari ibadah kurban di Hari Raya Iduladha ini.
30. Di Hari Raya Kurban ini, semoga kita selalu diberikan kekuatan untuk menjalani setiap ujian hidup dengan penuh kesabaran dan keikhlasan. Selamat Hari Raya Iduladha!
31. Selamat merayakan Iduladha 1445 H. Semoga Allah menerima amal kurban kita.
32. Selamat Iduladha 1445 H. Semoga kita selalu dalam lindungan dan rahmat Allah SWT. Mohon maaf lahir batin.
33. Di hari Iduladha ini, mari kita berserah diri dan berkurban dengan hati yang ikhlas. Selamat Iduladha 1445 H.
34. Kerendahan hati dan keikhlasan adalah makna kurban yang sesungguhnya. Selamat Iduladha 2024.
35. Cinta sejati adalah sebuah keikhlasan, layaknya pengorbanan Nabi Ibrahim untuk menyembelih anaknya. Selamat Iduladha 2024!
36. Selamat merayakan Iduladha 1445 H. Semoga setiap amal kurban kita menjadi pemberat timbangan kebaikan kita. Mohon maaf lahir batin.
37. Di hari yang penuh berkah ini, mari kita tebarkan cinta dan kedamaian. Selamat Iduladha 1445 H, semoga hati kita selalu bersih dan penuh kasih.
38. Iduladha mengajarkan kita arti pentingnya pengorbanan. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
39. Bukan soal kambing atau sapi yang kamu kurbankan, tetapi soal keikhlasan memohon ridha dari Allah Swt. Selamat Iduladha.
40. Dengan kerendahan hati, saya memohon maaf agar tahun ini menjadi pengingat kita selalu ikhlas dan rendah hati. Selamat Iduladha!
41. Sebelum gema takbir berkahir, izinkan saya untuk memohon maaf jika memiliki salah. Selamat Iduladha 2024.
42. Selama Iduladha. Semoga kita diberikan berkah dan kesehatan terus. Aamiin.
43. Dengan semangat Iduladha, mari kita pererat tali silaturahmi dan saling memaafkan.
44. Memaafkan memang takkan bisa mengubah masa lalu, tetapi dengan memaafkan masa depan yang penuh persaudaraan akan terlahir. Selamat Iduladha!
45. Nada Takbir menggema sudah di kumandangkan, sinyal Iduladha sudah datang, Selamat Iduladha 2024!
46. Selamat hari raya Iduladha 2024, Taqabbalallahu Minna wa Minkum.
47. Mendoakan adalah cara mencintai yang paling rahasia. Ku doakan semoga hidup kita semua bahagia kawan. Selamat Iduladha!
48. Di hari yang penuh berkah ini, semoga kita semua mendapatkan kebahagiaan sejati dalam berbagi dan berkorban. Selamat Iduladha!
49. Jadikanlah Iduladha tahun ini sebagai waktu untuk kita saling belajar mengikhlaskan. Selamat Hari Raya Iduladha 2024.
- Dilema Cuti Melahirkan, Antara Keadilan dan Diskriminasi Perempuan
- Profil Melisa Juminto, CEO Perempuan Pertama Tokopedia yang jadi Bos ByteDance
- Sri Mulyani Sebut APBN Berkontribusi hingga Rp105 Triliun untuk Tapera
50. Semoga Allah selalu menganugerahkan kita rezeki dan kesehatan untuk berada di momen ini. Selamat Hari Raya Iduladha!
Itu dia beberapa contoh kalimat ucapan untuk Iduladha. Selamat Iduladha! Semoga hari kalian selalu menyenangkan dan selalu diberi kelancaran!