<p>Pasukan Amerika di Perang Korea/US Army</p>
Nasional & Dunia

67 Tahun Lalu Berakhir, Inilah 5 Fakta Perang Korea Yang Terlupakan

  • JAKARTA-Pada 27 Juli 1953 atau 67 tahun lalu sebuah kesepakatan gencatan senjata mengakhiri Perang Korea yang berlangsung sejak 1950.  Sejak saat itu tidak ada perjanjian damai yang ditandatangani sehingga secara teknis Korea Selatan dan Korea Utara hingga saat ini masih dalam status berperang. Perang dimulai pada 25 Juni 1950 ketika pasukan dari Korea Utara mengalir […]

Nasional & Dunia
Amirudin Zuhri

Amirudin Zuhri

Author

JAKARTA-Pada 27 Juli 1953 atau 67 tahun lalu sebuah kesepakatan gencatan senjata mengakhiri Perang Korea yang berlangsung sejak 1950.  Sejak saat itu tidak ada perjanjian damai yang ditandatangani sehingga secara teknis Korea Selatan dan Korea Utara hingga saat ini masih dalam status berperang.

Perang dimulai pada 25 Juni 1950 ketika pasukan dari Korea Utara mengalir melintasi Paralel ke-38 ke Korea Selatan. Sejarah kemudian mencatat ini menjadi awal perang pendek namun luar biasa berdarah.

Perang Korea kerap disebut sebagai, “perang yang terlupakan” karena tidak mendapatkan perhatian yang sama seperti Perang Dunia II atau Perang Vietnam.  Bahkan sekarang, setelah 70 tahun kemudian, Perang Korea kurang diperhatikan dibandingkan konflik dan perang lainnya dalam sejarah. Berikut lima fakta tentang Perang Korea:

Pararel ke-38 saat ini/Wikipedia

Paralel ke-38 masih membagi kedua negara

Paralel ke-38 adalah batas yang membagi Republik Rakyat Demokratik Korea yang didukung Soviet ke Utara dan Republik Korea yang pro-Barat ke Selatan.

Terlepas dari keinginan awal PBB dan Amerika untuk sepenuhnya menghancurkan komunisme dan menghentikan penyebarannya, Perang Korea berakhir pada Juli 1953 dengan kedua belah pihak menandatangani gencatan senjata yang memberi Korea Selatan 1.500 mil persegi wilayah tambahan, dan juga menciptakan dua mil zona demiliterisasi luas yang masih ada sampai sekarang.

Aksi militer pertama Perang Dingin

Setelah Perang Dunia II berakhir, dunia memasuki periode waktu yang dikenal sebagai Perang Dingin. Periode ini berlangsung dari 1945 hingga 1990.

Ini adalah periode ketegangan geopolitik antara Uni Soviet dan Amerika Serikat dan sekutu mereka. Perang Korea adalah aksi militer pertama setelah berakhirnya Perang Dunia II dan awal Perang Dingin.

Amerika memandangnya lebih dari sekadar perang melawan Korea Utara

Pasukan Korea Utara menyerbu Korea Selatan pada 25 Juni 1950. Menjelang Juli, pasukan Amerika bergabung dengan perang atas nama Korea Selatan.

Ini sebagian disebabkan oleh fakta bahwa Presiden Harry Truman dan para pemimpin militer Amerika percaya bahwa ini bukan hanya pertikaian perbatasan antara dua kediktatoran, tetapi bisa menjadi langkah pertama dalam kampanye komunis untuk mengambil alih dunia.

Presiden Truman percaya bahwa, “Jika kita mengecewakan di Korea, Soviet akan terus maju dan menelan satu tempat demi tempat.” Mereka mengirim pasukan ke Korea Selatan yang dipersiapkan untuk perang melawan komunisme itu sendiri.

Jenderal MacArthur /Wikipedia

Jenderal MacArthur dipecat

Pada akhir musim panas 1950, Presiden Truman dan Jenderal Douglas MacArthur, komandan teater Asia, telah menetapkan tujuan baru untuk perang di Korea. Mereka berangkat untuk membebaskan Korea Utara dari komunis.

Namun, ketika China mengetahui hal ini, mereka mengancam perang skala penuh kecuali Amerika Serikat menjauhkan pasukannya dari perbatasan Yalu.  Sungai Yalu adalah perbatasan antara Korea Utara dan komunis China.

Perang skala penuh dengan China adalah hal terakhir yang diinginkan Presiden Truman, karena ia dan para penasihatnya khawatir hal itu akan mengarah pada dorongan skala yang lebih besar oleh Soviet di seluruh Eropa. Ketika Presiden Truman bekerja tanpa lelah untuk mencegah perang dengan China, Jenderal MacArthur mulai melakukan semua yang dia bisa untuk memprovokasi agar perang pecah.

Pada bulan Maret 1951, Jenderal MacArthur mengirim surat kepada pemimpin Republik di Senat, Joseph Martin, yang menyatakan bahwa, “Tidak ada pengganti untuk kemenangan,” melawan komunisme internasional. Bagi Presiden Truman ini adalah tantangan terakhir, dan pada 11 April dia memecat Jenderal MacArthur dari jabatannya untuk pembangkangan. Padahal MacArthur adalah salah satu jenderal paling gemilang dalam Perang Dunia II.

Jutaan nyawa hilang

Antara Juni 1950 dan Juli 1953, sekitar 5 juta jiwa hilang. Sekitar setengahnya adalah korban sipil. Pasukan Amerika kehilangan sekitar 40.000 tentara dalam perang ini dan lebih dari 100.000 terluka.

Angka-angka ini membuat Perang Korea dikenal sebagai perang yang sangat berdarah, meskipun faktanya relatif pendek.