Ilustrasi kegiatan distribusi barang melalui jalur laut melalui kapal kargo.
Nasional

80 Persen Komoditas Dunia Dikirim Jalur Laut, Profesi Pelaut Masih Menjanjikan

  • Salah satu profesi yang tak pernah lekang oleh waktu dengan prospek yang menjanjikan adalah pelaut.

Nasional

Muhammad Farhan Syah

JAKARTA - Salah satu profesi yang tak pernah lekang oleh waktu ini memiliki prospek yang sangat menjanjikan bagi para peminatnya. Melansir data dari United Nations Conference on Trade and Development atau UNCTAD, jumlah pelaut dunia terus mengalami peningkatan di setiap tahunnya.

Hal itu senada dengan yang disampaikan pelaut dari PT MCS Internasional (MCSI), anak usaha PT Humpuss Maritim Internasional (HUMI) yang bertugas sebagai nakhoda di kapal gas alam cair atau LNG (liquified natural gas) bernama Capt. Chepy Chairil Anwar.

“Sebanyak 80% komoditas perdagangan dunia diangkut melalui jalur laut. Maka secara otomatis, dunia akan butuh tenaga dunia yang sangat besar,” kata Captain Chepy Chairil Anwar dalam wawancara podcast pada kanal youtube Lighthouse Seafarer Network dikutip Rabu, 11 Januari 2023.

Kebutuhan pasar yang tinggi pada segmen pengiriman niaga lewat jalur laut pun disebut Capt. Chepy masih memiliki peluang yang sangat menjanjikan bagi siapa pun yang ingin menekuni profesi tersebut.

Menurut data UNCTAD, jumlah profesi sebagai seorang pelaut meningkat sebanyak 40 ribu orang di setiap tahunnya. Pada tahun 2021, jumlah pelaut di seluruh dunia tercatat berjumlah sebanyak 1,89 juta yang terhitung meningkat 14,8% dibandingkan tahun 2015.

Sementara berdasarkan informasi Country Maritime Profile yang dirilis UNCTAD, porsi pelaut Indonesia terhadap jumlah keseluruhan pelaut dunia adalah 5,97% untuk officers dan 8,93% untuk ratings, atau setara 51 ribu perwira dan 92 ribu rating.

Sebagai informasi, Kategori officers atau perwira adalah pelaut yang menempati posisi deck officer, engineer officer, telecommunications personnel, dan memiliki sertifikat kompetensi. Sementara diluar dari itu merupakan pelaut dengan kategori rating.