LRT City Jatibening merupakan salah satu dari 11 proyek hunian konsep Transit Oriented Development (TOD) yang sedang berjalan dari PT Adhi Commuter Properti (ADCP), pengembang properti terintegrasi dengan transportasi massal pertama dan terbesar di Indonesia. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Industri

Adhi Commuter Properti Bidik Pertumbuhan Marketing Sales 120 Persen

  • PT Adhi Commuter Properti (ADCP) membidik target marketing sales tumbuh hingga 120% untuk tahun ini.
Industri
Aprilia Ciptaning

Aprilia Ciptaning

Author

JAKARTA - Anak usaha PT Adhi Karya Tbk (ADHI), yakni PT Adhi Commuter Properti (ADCP) membidik target marketing sales tumbuh hingga 120% untuk tahun ini.

Direktur Utama Adhi Commuter Properti Rizkan Firman mengaku pihaknya optimistis dapat meraih target tersebut. 

“Kami yakin dapat merealisasikan proyeksi tersebut, didukung oleh pembangunan proyek ADCP yang berkonsep Transit Oriented Development (TOD),” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Rabu, 3 November 2021.

Per September 2021, katanya, Adhi Commuter Properti telah melakukan serah terima empat proyek, yaitu Tower 1 LRT City Bekasi - Eastern Green, Tower 1 LRT City MTH, Tower 1 LRT City Jatibening dan Tower 1 LRT City Sentul.

Sementara itu, capaian marketing sales pada kuartal III-2021 juga tumbuh sebesar 155%. Perolehan ini berasal dari sebelas proyek yang sedang dikembangkan, yakni LRT City Bekasi – Eastern Green, LRT City Bekasi – Green Avenue, LRT City Jatibening, LRT City MTH, LRT City Tebet, LRT City Ciracas, dan LRT City Cibubur.

Selanjutnya, ada LRT City Sentul, Adhi City Sentul, Grand Central Bogor- Member of LRT City, Cisauk Point Member of LRT City, dan Oase Park- Member of LRT City.

Rizkan berkomitmen, perusahaan dapat menjaga kepercayaan konsumen melalui kepastian penyelesaian proyek hunian yang berjalan tepat waktu.

Menurutnya, hal ini menjadi faktor penting yang mendorong kinerja perusahaan. “Oleh karena itu, kami berani memasang target tinggi hingga akhir tahun,” tambahnya.

Saat ini, progres dari beberapa proyek infrastruktur dinilai semakin mendukung pembangunan TOD. LRT City Ciracas, misalnya, sudah dalam pengerjaan sky bridge sebagai penghubung langsung antara stasiun LRT Ciracas dengan area komersial.

Selain itu, proyek lainnya, yakni LRT City Bekasi - Green Avenue juga mengembangkan plaza dan area komersial, termasuk fasilitas pendukung lainnya. LRT City Bekasi ini juga berlokasi persis di samping stasiun LRT Bekasi.