Perbedaan Google Pixel 8 VS iPhone 15
Tekno

Adu Mekanik Google Pixel 8 VS iPhone 15, Pilih Beli yang Mana?

  • Simak perbandingan antara Google Pixel 8 dengan iPhone 15. Perangkat apa yang nantinya akan Anda pilih?

Tekno

Justina Nur Landhiani

JAKARTA - Baru-baru ini Google meluncurkan perangkat seri Pixel 8 yang sangat ditunggu-tunggu, yang terdiri dari Google Pixel dan Google Pixel 8 Pro. Google Pixel 8 baru menampilkan layar Actua 6,2 inci dengan kecepatan refresh mencapai 120Hz, serta kerapatan pixel hingga 428 ppi. Dengan spesifikasi tersebut, tentu Pixel 8 menjadi saingan yang kuat bagi Apple iPhone 15.

Lalu, bagi Anda yang ingin membeli ponsel baru, tentu Anda kebingungan apakah harus memilih Apple iPhone 15 atau Google Pixel 8. Jika Anda bingung, Anda bisa menyimak perbandingan kedua perangkat tersebut di sini.

Perbedaan Google Pixel 8 VS iPhone 15

Perbedaan Google Pixel 8 VS iPhone 15

Berikut beberapa perbedaan spesifikasi antara ponsel Google Pixel 8 dengan iPhone 15.

Tampilan

google Pixel 8 memiliki layar actual display 6,2 inci dengan kecepatan refresh 120Hz serta kerapatan pixel mencapai 428 ppi. Layar tersebut mendukung peak brightness 2000 nits dan dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus di bagian depan dan belakang untuk menambah daya tahan ponsel.

Tidak kalah, iPhone 15 standar dilengkapi dengan layar Super Retina XDR 6,1 inci dengan resolusi 1179x2556 pixel pada 460ppi. iPhone 15 juga memiliki teknologi ProMotion Apple yang dapat mempertahankan kecepatan refresh hingga 60 Hz. Selain itu, iPhone 15 dilengkapi dengan Ceramic Shield dari Apple untuk meningkatkan perlindungan.

Prosesor

Google Pixel 8 ditenagai oleh Tensor G3 SoC dengan Titan M2 Security Coprocessor dan  RAM 8GB LPDDR5X. Tidak hanya itu, Google juga telah berkomitmen untuk terus memberikan pembaruan OS dan keamanan hingga 7 tahun untuk smartphone ini.

Sebaliknya, iPhone 15 dilengkapi dengan A16 Bionic SoC yang juga digunakan oleh iPhone 14 Pro yang rilis tahun lalu. Chip ini memiliki CPU 6-core yang terdiri dari 2 core berperforma tinggi dan 4 core efisiensi, serta GPU 5-core dan Neural Engine 16-core.

Kamera

Google Pixel 8 memiliki susunan kamera ganda yang terletak di bagian belakang yang terdiri dari wide camera 50MP Octa PD dan kamera ultrawide 12MP. Pengaturan kamera ini memudahkan pengguna untuk mengakses kemampuan Super Res Zoom hingga 8x dengan kedua kamera dilengkapi OIS dan EIS untuk mempertahankan stabilitas gambar.

Di bagian depan, Google Pixel 8 memiliki kamera selfie 10,5MP dan menawarkan beberapa fitur kamera berbasis AI, termasuk magic Editor, Best Take, Macro Focus, Magic Eraser, dan Photo Unblur. 

Sedangkan iPhone 15 dilengkapi dengan sistem kamera ganda dengan kamera utama baru mencapai 48MP serta stabilisasi foto dengan optik sensor-shift sehingga mendukung foto resolusi tinggi pada 24MP dan 48 MP. Perangkat ini juga dilengkapi dengan kamera ultra wide 12MP dan teknologi Photonic Engine serta Deep Fusion dari Apple sehingga mampu meningkatkan kinerja sistem kamera. Di bagian depan, iPhone 15 memiliki kamera selfie 12MP.

Harga

Ponsel Google Pixel 8 dibandrol dengan harga US$699 atau sekitar Rp10,9 juta dan menawarkan dua jenis pilihan storage yaitu 128HB dan 256GB, serta tersedia dalam tiga warna yaitu Obsidian, Hazel da Rose. Sedangkan iPhone 15 dibandrol dengan harga US$799 atau sekitar 12,6 juta dan menyediakan tiga opsi storage yaitu 128GB, 256GB, dan 512GB. Apple menawarkan iPhone 15 dengan variasi lima warna yaitu pink, kuning, hijau, biru, dan hitam.

Itu tadi perbandingan antara Google Pixel 8 dengan iPhone 15. Perangkat apa yang nantinya akan Anda pilih?