Agar Selamat, Jangan Lakukan 5 Hal Ini di Mobil
- Inilah 5 hal yang tidak boleh dilakukan saat mengemudi menggunakan mobil agar tetap selamat sampai tujuan
Gaya Hidup
JAKARTA - Meski memiliki faktor keamanan dan kenyamanan yang lebih baik daripada menggunakan sepeda motor, Anda tetap harus berhati-hati dan waspada saat mengendarai mobil. Anda juga perlu mengetahui apa saja hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat di dalam mobil agar Anda tetap selamat dan tidak terjadi kecelakaan.
Berikut beberapa hal yang tidak boleh Anda lakukan saat sedang mengendarai mobil.
- Stop Beli 5 Barang Ini Kalau Ingin Cepat Punya Rumah
- Entitas Usaha Golden Energy Mines (GEMS) Bayar Pinjaman, Berapa Nilainya?
- Dukung Pertamina Pasok Elpiji di Sultra, Elnusa Groundbreaking Terminal LPG Kolaka
1. Menempatkan Kaki di Dashboard
Pernahkah Anda saat berada di kursi penumpang, menaikkan kaki di dashboard? Jika iya, sebaiknya Anda perlu menghentikan kebiasaan ini.
Seperti yang dilansir dari laman Reader's Digest, pada tahun 2015, pasangan dari Georgia mengalami kecelakaan mobil, di mana kaki penumpang dinaikkan di dashboard. Kecelakaan tersebut juga mematahkan kedua kakinya.
2. Menyimpan Barang-barang yang Tidak Perlu di Mobil
Beberapa orang ada yang memperlakukan mobil seperti rumah mereka, dengan menyimpan berbagai barang di mobil, seperti baju ganti, sepatu dan sebagainya. Namun, Anda perlu mengingat bahwa mobil tidak dapat digunakan sebagai unit penyimpanan.
Hal ini karena barang-barang besar yang ada di mobil dapat menghalangi pandangan Anda, dan menciptakan titik buta yang berbahaya serta membatasi pandangan Anda saat memundurkan mobil. Selain itu, jika ada keadaan darurat atau kecelakaan, barang yang tidak dikunci di tempatnya akan dengan mudah bergerak dan dapat melukai seseorang saat Anda mengerem dengan cepat. Tidak hanya itu, menyimpan barang di mobil juga akan membuat Anda menjadi sasaran aksi pencurian.
3. Makan Saat Mengemudi
Beberapa orang tampaknya tetap makan selagi mengemudi. Namun, perlu Anda ketahui bahwa Anda harus tetap memegang kemudi dan tetap fokus pada jalan. Jika Anda tergoda untuk mengonsumsi makanan, maka konsentrasi Anda bisa terganggu. Anda mungkin juga ingin meraih camilan yang jatuh, dan itu dapat menimbulkan bahaya yang lebih besar.
4. Menggunakan Headphone
Jika Anda memutar musik selama perjalanan saat di dalam mobil mungkin hal ini tidak menimbulkan masalah. Akan tetapi, jika Anda mendengarkan musik dengan menggunakan headphone, maka hal ini dapat menimbulkan bahaya. Menggunakan headphone saat mengemudi dapat mengurangi kesadaran Anda karena suara lain di luar mobil jadi tidak terdengar, yang dapat membuat Anda tidak mengetahui kondisi di luar.
- Sektor Properti Menggeliat, Pakuwon Jati Kantongi Pendapatan Rp3,78 Triliun
- Dapat Cuan Cuma Modal HP, Ini Cara Menghasilkan Uang Lewat Internet di Situs Upload Foto
- Perdagangan Indonesia Ungguli Malaysia, Ekspor Nonmigas Meroket 200 Persen
5. Merokok
Tentu Anda sudah tahu bahwa merokok berdampak buruk untuk kesehatan. Namun, jika Anda memutuskan untuk tetap merokok di dalam mobil, perlu Anda ketahui bahwa ada penelitian yang menunjukkan bahwa Anda sebaiknya tidak melakukannya. Meski hanya setengah batang rokok yang dibakar di dalam mobil, kualitas udara di dalam mobil bisa sepuluh kali lipat lebih berbahaya. Selain itu, merokok di lingkungan tertutup seperti mobil dapat meningkatkan paparan asap rokok. Jadi, saat ada orang lain duduk di dalam mobil tempat Anda merokok, nikotin dan polutan lain akan masuk ke kulit dan mulut.