Seorang Agen dari Institut Brasil untuk Lingkungan dan Sumber Daya Alam Terbarukan (IBAMA) Memeriksa Pohon yang Diambil dari Hutan Hujan Amazon (Reuters/Ueslei Marcelino)
Dunia

Agen Anti-Deforestasi Brasil Protes Kondisi Kerja di Bawah Lula

  • Lebih dari 1.500 pekerja di badan anti-deforestasi federal Brasil menuntut gaji dan kondisi kerja yang lebih baik dari Presiden Luiz Inacio Lula da Silva. Hal itu diketahui dari sebuah surat yang mereka tandatangani, Rabu, 6 Desember 2023.

Dunia

Distika Safara Setianda

JAKARTA - Lebih dari 1.500 pekerja di badan anti-deforestasi federal Brasil menuntut gaji dan kondisi kerja yang lebih baik dari Presiden Luiz Inacio Lula da Silva. Hal itu diketahui dari sebuah surat yang mereka tandatangani, Rabu, 6 Desember 2023. 

Para pekerja ditugaskan untuk menjalankan sikap Lula yang lebih keras terhadap deforestasi, sebuah poin utama dari kampanyenya untuk membangun kembali Brasil sebagai pemimpin dalam perubahan iklim. Salah satunya dengan mengeluarkan denda atas pelanggaran lingkungan.

Laju deforestasi di hutan hujan Amazon Brasil telah anjlok 50% dalam 10 bulan pertama masa kepresidenan Lula, tetapi para pekerja mengatakan mereka tetap dibayar rendah dan terlalu banyak bekerja, sementara Lula memuji keberhasilan mereka di KTT iklim COP28 PBB di Dubai.

Amazon, hutan hujan terbesar di dunia, sangat penting untuk mengendalikan perubahan iklim karena menyerap sejumlah besar gas rumah kaca yang mendorong pemanasan global.

Para pekerja di badan penegakan lingkungan federal Ibama dan parks service ICMbio menuduh Lula tidak setia dan mengatakan kondisi kerja mereka mengancam perjuangan melawan deforestasi.

Kepala Ibama, Rodrigo Agostinho, seorang yang ditunjuk Lula, mengatakan para pekerja memiliki poin yang valid. “Sebagian besar hasil deforestasi adalah hasil kerja keras mereka,” kata Agostinho kepada Reuters di sela-sela COP28, dikutip dari Reuters, Rabu, 6 Desember 2023.

“Ini adalah klaim yang adil di pihak mereka, tetapi kami bekerja dengan batasan.” Agostinho berharap dapat mempekerjakan lebih banyak pekerja tahun depan dan menyalahkan Kongres karena menahan persetujuan anggaran. Kantor Lula, ICMbio, dan Kementerian Lingkungan Hidup tidak segera menanggapi permintaan komentar.

Laju deforestasi telah melonjak di bawah presiden sebelumnya, Jair Bolsonaro. Bolsonaro berusaha membuka lebih banyak wilayah Amazon untuk pertanian dan pertambangan dengan alasan mengangkat wilayah tersebut dari kemiskinan. Bolsonaro melemahkan lembaga konservasi dan secara terbuka mengkritik mereka karena mengeluarkan denda lingkungan.