<p>Proyek Jalan Tol Manado-Bitung. / pu.go.id</p>
Nasional

Akhirnya, Ada Tol Terpanjang Sulawesi Beroperasi Akhir 2021

  • Akhirnya setelah melalui proses pembangunan yang cukup panjang, Tol Manado-Bitung akan tersambung penuh dan siap beroperasi pada Desember 2021
Nasional
Redaksi

Redaksi

Author

JAKARTA - Akhirnya setelah melalui proses pembangunan yang cukup panjang, Tol Manado-Bitung akan tersambung penuh dan siap beroperasi pada Desember 2021. Tol sepanjang 39,85 km ini merupakan jalan tol pertama yang ada di Sulawesi Utara (Sulut), sekaligus sebagai jalan bebas hambatan terpanjang di Pulau Sulawesi hingga saat ini.

Sebagai pengelola jalan tol, PT Jasa Marga Tbk (JSMR) menargetkan pengoperasian ruas Danowudu-Bitung (26,35 Km) sekitar  Desember 2021 dan untuk ruas Manado-Danowudu sudah selesai dan diresmikan pada 2020 lalu.

"Kalau bicara Manado-Bitung, adalah ruas yang paling dekat target kita untuk dioperasikan," kata Dwimawan Heru, Corporate Communication and Community Development Group Head, Jasa Marga. Dia mengatakan hal itu dalam acara Public Expose Live 2021, Rabu (8/9/2021), seperti dikutip sejumlah media.

Menurut data, pembangunan Tol Manado-Bitung sepanjang 39,85 km terdiri dari dua seksi. Seksi 1 Ring Road Manado-Sukur-Air Madidi sepanjang 11 km dalam hal pengerjaan dilakukan oleh Kementerian PUPR, sedangkan untuk Seksi 2 Airmadidi-Bitung sepanjang 28,85 km diimplementasikan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Jasa Marga Manado Bitung.

Rencananya, setelah jalan tol ini seluruhnya rampung dan beroperasi, akan terjadi penghematan waktu tempuh Manado-Bitung dari sebelumnya 1,5 jam menjadi 30 menit.

Diketahui jalan Tol Manado-Bitung akan terintegrasi dengan kawasan industri dan pariwisata sehingga akses lebih mudah dijangkau. Kemudian memangkas biaya logistik dari Pelabuhan Bitung sehingga sekaligus mendukung peningkatan perekonomian Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung.

Bahkan, dengan dukungan infrastruktur Tol Manado-Bitung, daerah ini akan semakin cepat dalam mengembangkan potensi ekonomi di sekitarnya. Seperti industri perikanan, pertanian, perkebunan dan sektor pariwisata.