Anak Buah Sri Mulyani Ditunjuk Jadi Komisaris Independen Bank Danamon
- Halim Alamsyah resmi ditunjuk sebagai komisaris independen di PT Bank Danamon Tbk (BDMN). Keputusan ini didapat usai pemegang saham menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 26 Agustus 2021.
Korporasi
JAKARTA – Halim Alamsyah resmi ditunjuk sebagai komisaris independen di PT Bank Danamon Tbk (BDMN). Keputusan ini didapat usai pemegang saham menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 26 Agustus 2021.
Di saat yang bersamaan, Halim diketahui tengah menjabat sebagai Tenaga Ahli Menteri Keuangan bidang Keuangan dan Keuangan Syariah Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Sebelum diboyong Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani, Halim lama berkarier sebagai ketua dewan komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) pada 2015-2020. Lebih mundur lagi, dirinya pernah merintis karier di Bank Indonesia (BI) sebagai staf analis kredit di Urusan Koperasi pada 1982 hingga sempat menyentuh posisi Deputi Gubernur BI pada 2010.
- IHSG Rawan Koreksi Jelang Simposium Jackson Hole, Simak Rekomendasi Saham MNC Hari Ini
- Tambah Pasokan, PTPN XII Perkuat Penjualan Produk Hilir
- IHSG Dibayangi Aksi Jual, Rekomendasi Saham ARTO, EMTK, dan BRPT
Bank Danamon berharap pengalaman Halim di bidang keuangan bisa berimplikasi positif terhadap kinerja perseroan.
"Dengan pengalaman beliau yang ekstensif di industri keuangan, kami yakin dapat memberikan kontribusi positif guna mendukung dan memperkuat pertumbuhan bank ke depannya," ujar Direktur Utama BDNM Yasushi Itagaki dalam keterangan resmi, dikutip Jumat, 27 Agustus 2021.
Dengan demikian, berikut susunan terbaru komisaris Bank Danamon:
1. Takayoshi Futae sebagai Komisaris Utama
2. Prof. Dr. J.B. Kristiadi Pudjosukanto sebagai Wakil Komisaris Utama (Independen)
3. Peter Benyamin Stok sebagai Komisaris (Independen)
4. Nobuya Kawasaki sebagai Komisaris
5. Hedy Maria Helena Lapian sebagai Komisaris (Independen)
6. Takanori Sazaki sebagai Komisaris*)
7. Dan Harsono sebagai Komisaris*)
8. Dr. Halim Alamsyah sebagai Komisaris Independen*)
*) berlaku efektif setelah lulus uji kemampuan dan kepatutan (fit and proper test) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Adapun susunan direksi Bank Danamon sebagai berikut:
1. Yasushi Itagaki sebagai Direktur Utama
2. Honggo Widjojo Kangmasto sebagai Wakil Direktur Utama
3. Herry Hykmanto sebagai Direktur
4. Rita Mirasari sebagai Direktur
5. Heriyanto Agung Putra sebagai Direktur
6. Dadi Budiana sebagai Direktur
7. Muljono Tjandra sebagai Direktur
8. Naoki Mizoguchi sebagai Direktur