Gedung Intiland di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia
Korporasi

Anak Usaha Intiland Kantongi Kredit dari MNC Bank Rp75 Miliar

  • Anak usaha emiten properti PT Intiland Development Tbk (DILD), PT Intiland Grande, mengantongi kredit dari PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) senilai Rp75 miliar.
Korporasi
Sukirno

Sukirno

Author

JAKARTA - Anak usaha emiten properti PT Intiland Development Tbk (DILD), PT Intiland Grande, mengantongi kredit dari PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) senilai Rp75 miliar.

Direktur Intiland Development Archied Noto Pradono mengatakan perseroan memberikan corporate guarantee untuk fasilitas kredit entitas anak.

"Pemberian fasilitas kredit yang diberikan oleh Bank MNC kepada Intiland Grande dipergunakan sebagai penambahan modal kerja," tulisnya dalam keterbukaan informasi di PT Bursa Efek Indonesia (BEI), dikutip Senin, 30 Agustus 2021.

Fasilitas kredit yang diberikan Bank MNC kepada IG dengan menjadikan lima bidang tanah milik IG, fidusia piutang milik IG, dan corporate guarantee dari perseroan sebagai jaminan.

Salah satu bidang tanah milik IG yang menjadi objek jaminan fasilitas kredit bersifat cross default dengan fasilitas kredit perseroan, sehingga baik IG maupun perseroan tidak diperbolehkan melunasi hanya 1 debitur yang terkait dengan perjanjian cross default ini, kecuali dilakukan pelunasan bersama.

Transaksi ini menurut manajemen Intiland tidak memiliki dampak material signifikan. Sebagai informasi, perseroan menggenggam saham IG sebanyak 99%.