Aneka Gas Terbitkan Bakal Sukuk Ijarah dengan Target Rp1 Triliun, Cek Jadwalnya!
- PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) akan menerbitkan sukuk ijarah berkelanjutan II Aneka Gas Industri dengan target sebesar Rp1 triliun.
Korporasi
JAKARTA - PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) akan menerbitkan sukuk ijarah berkelanjutan II Aneka Gas Industri dengan target sebesar Rp1 triliun.
Melalui keterangan resmi AGII mengungkapkan, dalam rangka penawaran ini perseroan telah menerbitkan sukuk ijarah sebesar Rp604 miliar sehingga dalam pernawaran umum tersebut perseroan akan menerbitkan dan menawarkan sukuk ijarah berkelanjutan II Aneka Gas Tahap V 2022 dengan jumlah sisa sebesar Rp369 miliar.
Sementara itu, Sukuk ijarah yang akan ditawarkan terbagi menjadi tiga seri dan dengan nilai 100% dari nilai nominal sukuk ijarah.
- Untung Besar Bisnis Batu Bara, Pengamat Ingatkan Pengusaha Jangan Rakus
- Larangan Kucing Ras Rusia Ikut Kontes Jadi Bahan Gunjingan Netizen China
- Sebentar Lagi Uji Laik Fungsi, Jalan Tol Cibitung-Cilincing Seksi 2 dan 3 Capai 90 Persen
seri A dengan penawaran sukuk ijarah sebesar Rp118,8 miliar dengan imbalan ijarah Rp9,20 miliar per tahun dalam jangka waktu tiga tahun sejak tanggal emisi.
Kemudian seri B, dengan jumlah sisa imbalan Ijarah sukuk ijarah Seri B yang ditawarkan adalah sebesar Rp123,70 miliar dengan cicilan imbalan ijarah sebesar Rp11.00 miliar terhitung lima tahun sejak tanggal emisi.
Lalu seri C, nominal yang ditawarkan adalah sebesar Rp153,50 miliar, dengan nilai cicilan imbalan sebesar Rp14,96 miliar dalam kurun waktu tujuh tahun sejak tanggal emisi.
Adapun sukuk ijarah ini diterbitkan tanpa warkat, kecuali sertifikat jumbo sukuk ijarah yang diterbitkan atas nama KSEI. Sementara itu perseroan telah menunjuk PT Sucor Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas sebagai pejamin emisi efek dan menunjuk PT Bank Mega Tbk sebagai Wali amanat dalam pelaksanaan sukuk ijarah ini.
Seluruh dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Sukuk Ijarah Berkelanjutan II Aneka Gas Industri Tahap V Tahun 2022 akan digunakan perseroan untuk pembayaran pelunasan utang jangka pendek dan digunakan oleh Perseroan untuk belanja modal.
Perkiraan Jadwal
Tanggal Efektif : 5 Agustus 2020
Masa Penawaran Umum : 28-29 Maret 2022
Tanggal Penjatahan : 30 Maret 2022
Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 1 April 2022
Tanggal Distribusi Sukuk Ijarah Secara Elektronik : 1 April 2022
Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia : 4 April 2022