<p>Apple resmi perkenalkan iOS 15, intip deretan fitur barunya/9to5mac</p>
Tekno

Apple Resmi Perkenalkan iOS 15, Intip Deretan Fitur Barunya!

  • Apple resmi perkenalkan iOS 15, intip deretan fitur barunya

Tekno
Justina Nur Landhiani

Justina Nur Landhiani

Author

JAKARTA – Apple resmi memperkenalkan iOS 15 dalam acara WWDC 2021, sebuah konferensi developer yang diadakan tahunan, dan digelar Senin 7 Juni 2021 lalu.

Pada acara tersebut, Apple mengumumkan bahwa terdapat fitur baru yang ada di iOS 15 milik Apple,  seperti berikut ini.

Pemindai Teks

Aplikasi Photos yang terdapat di perangkat dengan iOS 15 Apple dan fitur seperti Google Lens akan memungkinkan pengguna langsung menerjemahkan teks yang ada pada bidikan kamera menggunakan teknologi AI. Selain itu, Anda juga bisa membuat video highlight melalui fitur Memories di aplikasi Photos.

FaceTime

Selama ini, FaceTime hanya bisa digunakan untuk perangkat Apple saja. Tapi kini, pengguna dengan perangkat non-iOS juga bisa bergabung dalam panggilan video FaceTime yang terdapat pada eksosistem iOS.

Messages

Apple juga ikut memperbarui aplikasi Messages yang terdapat pada iOS 15. Pengguna perangkat dengan iOS 15 akan bisa berkirim konten ke pengguna lainnya seperti News atau Photos dengan fitur Shared Stacks.

Aplikasi Wallet

Apple memberikan fitur baru yang ada di aplikasi Wallet. Aplikasi Wallet Apple pada perangkat iOS 15 akan bisa digunakan untuk menyimpan kunci rumah, kantor, hingga kamar hotel yang berbasis kartu.

Weather

Aplikasi Weather yang ada di iOS 15 akan tapak lebih interaktif, dengan mengikuti cuaca di lokasi pengguna. Jika sedang hujan, maka akan timbul tampilan dengan ilustrasi hujan.

Maps

Apple Maps juga terdapat pembaruan fitur yaitu dengan tampilan yang lebih interaktif dan detail seperti detail lokasi, bangunan, dan sebagainya. Tak hanya itu, Apple Maps juga menyediakan Nearby Transit yang mempermudah pengguna iOS 15 melakukan navigasi dengan mudah ketika menggunakan kedaraan umum.