Arsjad Rasjid
Nasional

Arsjad Rasjid Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar

  • Arsjad dianggap sosok yang bisa diterima semua anggota koalisi serta memiliki kapasitas dan jaringan yang luar biasa sebagai Ketua Kadin.

Nasional

Khafidz Abdulah Budianto

JAKARTA - Arsjad Rasjid resmi ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) itu didapuk memimpin tim pemenangan oleh koalisi pendukung Ganjar dalam sebuah pertemuan yang digelar Senin, 4 September 2023.

Dalam mengemban tugas, Arsjad akan didampingi mantan panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa selaku wakil ketua tim pemenangan. “Telah diputuskan, telah diketok Bu Mega (Megawati Soekarnoputri) sebagai pimpinan rapat,” ujar Ketua Umum Partai Perindo, Harry Tanoesoedibjo dalam keterangannya, dikutip Selasa 5 September 2023.

Arsjad dianggap sosok yang bisa diterima semua anggota koalisi serta memiliki kapasitas dan jaringan yang luar biasa sebagai Ketua Kadin. “Pak Arsyad Rasjid, kami tahu figur yang bisa diterima semua pihak, pintar, muda, jaringannya luas dan ketua umum Kadin juga. Itu yang saya rasa paling utama,” ujar Harry Tanoe.

Penunjukan Arsjad sebagai ketua sekaligus meresmikan tim pemenangan nasional untuk Ganjar dalam menghadapi Pilpres 2024 nanti. Adapun kantor dari tim pemenangan nasional (TPN) tersebut berada di gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat. 

Tempat tersebut dahulunya pernah digunakan sebagai lokasi TPN saat pilpres 2019 yang mengusung pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan K.H. Ma’ruf Amin. Pasca diresmikan, TKN akan mengadakan rapat rutin setiap pekan di mana tanggal 13 September nanti menjadi rapat perdana dari tim tersebut. 

Menurut Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah, penunjukan Arsjad dilandasi lima alasan. Pertama yaitu dirinya merupakan representasi dari kalangan dunia usaha yang dibutuhka capres guna membuktikan jika kebijakannya ramah bisnis. Kedua, bahwasannya Arsjad merupakan representasi dari kaum muda yang memiliki sejumlah pengalaman.

Ketiga Arsjad dianggap berhasil menyukseskan program pemerintah salah satunya dalam membangun dan mengembangkan ekosistem kendaraan listrik. Keempat, Arsjad diketahui telah menjalin hubungan dengan Ganjar sehingga ikatan di antara keduanya sudah terbentuk. 

Terakhir yaitu tugasnya sebagai ketua akan dibantu oleh kalangan purnawiranan sehingga turut melengkapi jaringan yang ada. Adapun Arsjad Rasjid sebelumnya pernah menyatakan bahwa siap untuk menjadi ketua TKN untuk Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024. 

Hal itu diungkapkan pada 18 Juli 2023 lalu di I News Tower sesaat sebelum dirinya memberikan arahan kepada juru kampanye pendukung capres Ganjar. Arsjad bersedia ditunjuk apabia itu baik untuk negara.

Meski sudah menujuk ketua dan meresmikan tim pemenangan nasional hingga saat ini belum diketahui tentang siapa calon wakil presiden (Cawapres) yang akan mendampingi Ganjar dalam kontestasi Pilpres 2024.  Pendaftaran calon presiden beserta wakilnya akan dibuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 19 Oktober hingga 25 November 2023.