Asteroid Sebesar Bus Bakal Terbang Dekati Bumi Malam Ini
- Asteroid tersebut bakal lewat dengan jarak kisaran 90.000 km atau 23% jarak rata-rata bumi dan bulan
Tekno
JAKARTA- Sebuah Asteroid seukuran bus bakal terbang mendekati bumi malam ini.
Asteroid tersebut diperkiralan lewat dengan jarak kisaran 90.000 km atau 23% jarak rata-rata bumi dan bulan.
Asteroid yang diberi nama 2022 NF ini pertama kali ditemukan lewat teleskop Panoramic Survey Telescope and Rapid Response System (Pan-STARRS) 4 Juli lalu.
Kala itu, Astronom menemukan sebuah objek seukuran bus mendekati bumi dan kemudian menghitung waktu serta lintasannya. Dari perhitungan, diketahui objek akan mendekat ke bumi kisaran 7 Juli 2022.
Meski ukurannya sebesar Bus, Astronom berpendapat bahwa benda luar angkasa tersebut tak berbahaya bagi bumi. Sebab, menurut standar NASA, asteroid akan dikategorikan sebagai benda langit berbahaya jika punya ukuran 140 meter dan telah berada di 7,5 juta km dari bumi.
- Harga Emas Antam Hari Ini Drop hingga Rp8.000 per Gram
- Dapat Suntikan PMN Rp7,5 Triliun, Garuda Indonesia (GIAA) Bakal Rights Issue 255,6 Miliar Saham
- Kerja Sama ICM dan Imigrasi Permudah Penghuni Mengurus Paspor
Namun berdasarkan laporan Live Science, sebuah asteroid berukuran besar bisa saja tiba-tiba berubah statusnya menjadi sebuah ancaman ketika orbitnya dan lintasannya berubah.
Sebagai contoh, NASA meluncurkan pesawat ruang angkasa yang membelokkan asteroid yang disebut Double Asteroid Redirection Test (DART) pada November 2021 lalu. Pesawat tersebut akan akan menghantam asteroid Dimorphos yang punya ukuran 160 m dan diperkirakan mendekati bumi pada musim gugur 2022.
Tabrakan tersebut tidak akan menghancurkan asteroid, tetapi dapat mengubah jalur orbit batu ruang angkasa.
Pergerakan Asteroid 22 NF ini bisa dilihat secara langsung lewat siaran online yang dilakukan di sini malam ini.