PT Lintas Marga Sedaya atau ASTRA Tol Cipali memberikan diskon tarif 10% kepada kendaraan yang melintasi Tol Cikopo - Palimanan (Cipali) untuk mendukung arus liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.
Infrastruktur

Astra Infra Tol Bakal Beri 10 Persen Diskon Tol Lebaran 2024

  • Astra Infra Group berjanji akan memberikan diskon tarif tol untuk arus mudik dan arus balik selama lebaran 2024. Diskon ini direncanakan diberikan sebesar 10 persen untuk tol yang dikelola Astra.
Infrastruktur
Debrinata Rizky

Debrinata Rizky

Author

JAKARTA - Astra Infra Group berjanji akan memberikan diskon tarif tol untuk arus mudik dan arus balik selama lebaran 2024. Diskon ini direncanakan diberikan sebesar 10 persen untuk tol yang dikelola Astra.

Ketua Task Force Lebaran Astra Infra Group, Rinaldi menyebut pemberian diskon tarif tol ini masih dalam tahap diskusi internal perusahaan. Termasuk kapan diberlakukannya tarif.

"Besaran tarif tolnya kira-kira 10 persen," katanya saat ditemui di Kantor menara Astra pada Kamis, 28 Maret 2024.

Rinaldi menyebut ada rencana Astra memberikan diskon tarif di tiga ruas jalan tol pada mudik Lebaran 2024. Tiga ruas tol yang dimaksud, yakni Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Tol Jombang-Mojokerto, dan Tol Tangerang-Merak. Namun Astra masih terus memetakan ruas-ruas mana yang akan diberikan diskon tarif selama arus mudik dan balik 2024 nanti.

 

Astra Infra menyebut, saat ini penentuan tarif diskon tol ditentukan berdasarkan karakteristik trafik yang berbeda-beda, tergantung jumlah harian. Rinaldi menegaskan, penerapan diskon tarif tol memang kewenangan BUJT sehingga tidak ada intervensi dari manapun.

Adapun, Astra Infra Group mengelola Astra Infra toll road Tangerang Merak,  Astra Infra toll road Cikopo Palimanan, Trans Marga Jateng, Astra Infra Tol Road Jombang Mojokerto, Jasa Marga Surabaya Mojokerto dan Jasa Marga Pandaan Malang, tol metro antara lain ada Tol Kunciran-Serpong (JORR 2) sepanjang dan Tol Ulujami-Kebon Jeruk (JORR 1).

Sebelumnya, sejumlah operator jalan tol tengah menyiapkan diskon tarif tol yang bakal diberlakukan selama arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini.

Direktur Operasi Jasa Marga, Fitri Wiyanti PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) menyatakan pihaknya telah menerima surat rekomendasi dari Asosiasi Jalan Tol Indonesia (ATI) untuk menerapkan diskon tarif tol pada momentum mudik lebaran 2024.

Fitri mengaku pihaknya belum dapat memberikan informasi mengenai berapa besaran diskon tarif tol yang akan ditetapkan. Namun, saat ini ATI masih dalam proses pengumpulan informasi mengenai sejumlah BUJT yang berencana untuk memberikan diskon tarif sepanjang Lebaran 2024.

Dalam menghadapi proyeksi pergerakan masyarakat selama Lebaran 2024 yang diperkirakan mencapai 193,6 juta orang, pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah melakukan perhitungan dan merancang strategi komprehensif.

Angka tersebut menunjukkan peningkatan yang signifikan dibandingkan dengan Lebaran 2023 yang mencapai 123,8 juta orang. Upaya ini melibatkan berbagai aspek, termasuk penataan pola perjalanan, optimalisasi sistem transportasi, dan penanganan lalu lintas.