Bangkit Dari Kubur, Nilai DogeCoin Meroket 100 Persen Sejak Elon Musk Beli Twitter
- Nilai mata uang kripto DogeCoin dilaporkan meroket hingga 100 persen ketika bos Tesla Elon Musk mengakuisisi Twitter.
Pasar Modal
TEXAS - Nilai mata uang kripto DogeCoin dilaporkan meroket hingga 100 persen ketika bos Tesla Elon Musk mengakuisisi Twitter. Seolah bangkit dari kubur, DogeCoin saat ini bertambah nilai US$10 miliar secara keseluruhan atau kisaran Rp156 triliun (asumsi kurs Rp15.600 per dolar AS).
Mengutip Insider Selasa, 2 November 2022, Cryptocurrency yang terinspirasi dari gambar meme telah melonjak lebih dari 100% dari harga hari Jumat.
Awalnya, DogeCoin dibanderol dengan harga sekitar 7 sen. Namun hari ini angkanya naik menjadi 14 sen. Nilai tersebut terus melonjak lebih dari 8% pada hari Selasa setelah Musk men-tweet gambar anjing Shiba Inu yang dengan T-shirt Twitter bersama menambahkan emoji wajah mengedipkan mata.
Setelah memperhitungkan lonjakan baru-baru ini, CoinMarket Cap menyebut bahwa nilai pasar DogeGoin yang sepenuhnya terdilusi menjadi US$18,5 miliar atau kisaran Rp289,7 triliun. Oleh karena itu, DogeCoin menjadi salah satu cryptocurrency paling berharga kedelapan.
Sekadar informasi, Musk telah lama menjadi penggemar dogecoin. Karena kegemarannya, ia bahkan dijuluki sebagai DogeFather.
Musk mulai tampak menggemari Bitcoin sesaat setelah menyambut keberadaan DogeCoin di tengah booming cryptocurrency pada tahun 2020 dan 2021 dan terus membahas mata uang kripto itu. Dia bahkan mengadopsi cryptocurrency yang terinspirasi meme sebagai bentuk pembayaran di toko barang dagangan Tesla.
Sesaat setelah Musk mengakuisisi Twitter, ada spekulasi bahwa Musk dapat menggunakan dogecoin sebagai cara untuk menambahkan dukungan untuk transaksi mikro di Twitter.
Namun perlu dicatat, kenaikan dogecoin baru-baru ini terjadi karena pasar kripto yang lebih luas terus menderita melalui pasar yang bearish secara persisten. Seperti diketahui, nilai mata uang kripto seperti bitcoin dan eter masih turun lebih dari 70% dari rekor tertinggi mereka. Demikian juga, meskipun melonjak lebih tinggi, DogeCoin turun 78% dari rekor tertingginya.