Penandatangan kerjasama RONY dan Huawei Digital.
Sumber. Idx.co.id
Korporasi

Bangun Data Center, Aesler Grup Internasional (RONY) Gandeng Huawei Digital Power

  • PT Aesler Grup Internasional Tbk (RONY) menjalin kerja sama dengan Huawei Digital Power untuk membangun pusat data dengan total kapasitas 88 MegaWatt MegaDevelopment
Korporasi
Merina

Merina

Author

JAKARTA - Emiten perusahaan arsitektur pertama di Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Aesler Grup Internasional Tbk (RONY) menjalin kerja sama dengan Huawei Digital Power untuk membangun pusat data dengan total kapasitas 88 MegaWatt MegaDevelopment.

Berdasarkan keterbukaan informasi yang dirilis Selasa, 21 Desember 2021, kesepahaman bersama terkait kerja sama tersebut telah ditandatangani pada Senin, 13 Desember 2021.

Aesler Data Center akan dibangun dalam rangkaian rantai data center EcoGreen-Interconnected di seluruh Indonesia yang disebut AESLER-GREENIX. 

Direktur Utama RONY Jang Rony Juwono mengungkapkan, AESLER-GREENIX Mark 1 pertama akan menjadi salah satu Rantai Data Center Hijau pertama di Indonesia.

Data Center itu terdiri dari 16 MW, 2.500 rak, dan Efisiensi Penggunaan Daya sebesar 1.4 yang memenuhi Persyaratan Green Data Center. Sementara, Mark 2 akan dibangun dalam ukuran 16 MegaWatt dan Mark 3 pada ukuran 56 MegaWatt. 

“Mark 1 AESLER-GREENIX akan didirikan di jantung kota Batam, 45 menit dari Singapura untuk menjadi jembatan digital untuk perdagangan digital internasional untuk Indonesia,” ujarnya dalam keterangan resmi. 

RONY bekerja sama dengan HUAWEI Green Data Center Technology menggunakan Prefabricated Technology dan Artifical Intelligent Control System terbaru yang akan membantu mentransformasikan Indonesia ke era teknologi digital. 

“Gerakan Hijau oleh AESLER-GREENIX berkomitmen untuk mengurangi konsumsi daya dan jejak karbon serta memaksimalkan energi terbarukan dan mempertahankan konstruksi berkelanjutan menggunakan bahan daur ulang, dan pada akhirnya menetapkan tolok ukur untuk pembangunan ramah lingkungan,” jelasnya.

Jang Rony, yang juga merupakan Founder AESLER-GREENIX mengatakan, dengan fokus pada Eco and Green Energy untuk Pengembangan Data Center, pihaknya berkomitmen pada target untuk menjadi penyedia data center teknologi hijau terbesar untuk menyambut Era Digital Indonesia 5.0.