Suasana pembukaan Hari Properti Nasional Festival (HARPROPNAS FEST) 2024 dengan tema "Rumah untuk Semua di Main Atrium Gandaria City, Jakarta 10 September 2024. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

Banjir Hadiah dan Diskon di Hari Properti Nasional Festival 2024

  • Permintaan terhadap rumah yang dijual bertumbuh 81,7% sementara rumah yang disewa 44,2%.

Foto

Panji Asmoro

Setelah sukses menggelar peringatan Hari Properti Nasional melalui festival properti pertama dan terbesar di Indonesia pada tahun 2023 silam, Rumah123 kembali menyelenggarakan HARPROPNAS FEST 2024 selama tujuh hari dari tanggal 9-15 September di Main Atrium Gandaria City, Jakarta. 

Ini adalah kali kedua Rumah123 menggelar pameran properti dengan konsep festival untuk merangkul semua kalangan, khususnya generasi milenial. Adapun HARPROPNAS FEST tahun ini hadir lebih meriah dengan mengusung tema Rumah untuk Semua. 

Rumah123 sebagai properti marketplace nomor satu di Indonesia dan portal jual-beli sewa properti dengan jutaan pengunjung setiap bulannya, mempersembahkan HARPROPNAS FEST 2024 untuk lebih mendekatkan diri dengan para pengguna secara offline, khususnya generasi muda dan keluarga baru yang ingin membeli rumah pertamanya. Berdasarkan data Rumah123,  di akhir Semester I 2024, terdapat peningkatan pada permintaan (enquiries). Permintaan terhadap rumah yang dijual bertumbuh 81,7% sementara rumah yang disewa 44,2%. 

Di sisi lain, pencari properti di Indonesia kembali didominasi generasi muda pada rentang usia 25-34 tahun (32,6%), diikuti usia 18-24 tahun (27,1%). Kemudian kelompok usia 45-54 tahun (18,4%), 35-44 tahun (15,2%) dan 55-64 tahun (6,2%).

Masyarakat yang membeli properti selama HARPROPNAS FEST 2024 berlangsung berkesempatan mendapatkan banjir promo dari para eksibitor, mulai dari diskon khusus hingga Rp400 juta, bebas PPN, gratis biaya KPA, BPHTB, dan AJB, hingga kesempatan memenangkan mobil listrik BYD 6, Wuling Air EV, dan motor listrik Volta.

Foto : Panji Asmoro/TrenAsia