WhatsApp Image 2022-06-23 at 15.53.54.jpeg
Korporasi

Bank BRI Akan Terbitkan Green Bond Rp5 Triliun, Simak Jadwalnya!

  • PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) berencana menerbitkan Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) obligasi berwawasan lingkungan berkelanjutan I Bank BRI Tahap I Tahun 2022 dengan pokok obligasi sebanyak-banyaknya Rp5 triliun.

Korporasi

Agnes Yohana Simamora

JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) berencana melaksanakan Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) obligasi berwawasan lingkungan berkelanjutan I Bank BRI Tahap I Tahun 2022 dengan pokok obligasi sebanyak-banyaknya Rp5 triliun. Obligasi hijau atau green bond Berkelanjutan I Bank BRI memiliki target dana yang akan dihimpun sebesar Rp15 triliun.

Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Sunarso mengatakan, hasil penghimpunan dana tersebut akan digunakan sesuai ketentuan POJK60/2017 tentang Penerbitan dan Persyaratan Efek Bersifat Utang Berwawasan Lingkungan (Green Bond) dengan mengalokasikan paling sedikit 70% untuk kegiatan usaha atau kegiatan lain yang termasuk dalam kriteria Kegiatan Usaha Berwawasan Lingkungan (KUBL) yang baru.

"Jaminan dari Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I Bank BRI Tahap I Tahun 2022 tersebut adalah clean basis dan memiliki tenor 370 hari, 3 tahun dan 5 tahun, dengan tingkat suku bunga yang belum ditentukan namun akan dibayarkan secara triwulanan," kata Sunarso, dikutip dari keterangan resmi, Kamis, 23 Juni 2022.

Mengutip prospektus yang diterbitkan perseroan, Green Bond tersebut terdiri dari tiga seri, yaitu Seri A bertenor 1 tahun, Seri B bertenor 3 tahun, dan Seri C bertenor 5 tahun. Sementara itu, perseroan belum menentukan tingkat kupon masing-masing seri. Namun, akan dibayarkan dengan perhitungan 30/360.

Kemudian, terdapat enam penjamin pelaksana emisi green bond BRI, yakni PT Bahana Sekuritas, PT BCA Sekuritas, PT BNI Sekuritas, PT BRI Danareksa Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, dan PT Mandiri Sekuritas.

Berikut jadwal penerbitan Green Bond BRI:

Tanggal Penawaran Awal : 23 Juni - 1 Juli 2022
Tanggal Pernyataan Efektif : 12 Juli 2022
Tanggal Penawaran Umum : 14-15 Juli 2022
Tanggal penjatahan : 18 Juli 2022
Tanggal pembayaran dari investor : 19 Juli 2022
Tanggal distribusi obligasi : 20 juli 2022
Tanggal Pencatatan : 21 Juli 2022