<p>Suasana pelayanan nasabah di kantor Cabang Plaza Mandiri, Jakarta, Jum&#8217;at 29 Mei 2020. Bank Mandiri saat ini telah menerapkan serangkaian protokol untuk memulai skenario New Normal di masa pandemi COVID-19 sesuai dengan surat edaran Menteri BUMN  Nomor S-336/MBU/05/2020 tentang antisipasi skenarioThe New Normal Badan Usaha Milik Negara. Protokol tersebut saat ini telah disosialisasikan melalui kanal media komunikasi Bank Mandiri di seluruh kantor utama maupun cabang yang tersebar di dalam dan luar negeri. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Industri

Bank Mandiri Komitmen Salurkan KUR Rp30 Triliun

  • PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. berkomitmen untuk menyalurkan kuota Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebanyak Rp30 triliun pada tahun 2020. Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rully Setiawan mengungkapkan, saat ini perusahaan tengah berupaya mempercepat proses penyaluran KUR. “Kami sedang berupaya mempercepat proses verifikasi permohonan dan proses persetujuan atas restrukturisasi kredit para debitur KUR terdampak COVID-19. Dengan begitu, […]

Industri
Aprilia Ciptaning

Aprilia Ciptaning

Author

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. berkomitmen untuk menyalurkan kuota Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebanyak Rp30 triliun pada tahun 2020.

Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rully Setiawan mengungkapkan, saat ini perusahaan tengah berupaya mempercepat proses penyaluran KUR.

“Kami sedang berupaya mempercepat proses verifikasi permohonan dan proses persetujuan atas restrukturisasi kredit para debitur KUR terdampak COVID-19. Dengan begitu, mereka dapat terus menjalankan kegiatan usahanya,” ujarnya di Jakarta, Kamis, 4 Juni 2020.

Rully menjelaskan, sepanjang Januari-April 2020, total nilai KUR yang disalurkan sebesar Rp6,7 triliun atau 22,3 persen dari kuota yang diperoleh perseroan dari pemerintah. Pada periode tersebut, sektor yang menyerap KUR relatif aman dari dampak COVID-19, seperti pertanian, perkebunan, peternakan, dan perikanan.

“Ke depan, sektor-sektor tersebut akan tetap menjadi sasaran utama oleh Bank Mandiri dalam menyalurkan KUR. Hal ini dikarenakan sektor tersebut berpengaruh terhadap pencapaian strategi ketahanan pangan nasional,” tambahnya.

Rully mengatakan, sektor yang mendukung ketahanan pangan tersebut sangat penting dan memiliki prospek yang baik, khususnya di tengah situasi sulit pandemi COVID-19.

Sementara itu, KUR yang telah direstrukturisasi hingga akhir Mei 2020 mencapai Rp9,6 triliun dengan jumlah 135.000 debitur.

Dalam proses penyaluran KUR, lajutnya, Bank Mandiri senantiasa mengedepankan prinsip kehati-harian, serta tetap memperhatikan protokol kesehatan sesuai imbauan pemerintah.