<p>Honda CBR250RR Black Freedo/Foto:  PT Astra Honda Motor </p>
Industri

Bank Mandiri Prediksi Tahun Ini Penjualan Motor Terkontraksi 31,5%

  • JAKARTA – Tim riset PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. memprediksi penjualan motor tahun ini akan terkontraksi hingga 31,5% year-on-year (yoy) dengan total penjualan 4,45 juta unit. “ “Melihat perkembangan penjualan sampai September 2020 yang baru mencapai 2,9 juta, kami menduga kontraksi penjualan motor akan lebih besar,” tulis manajemen dalam keterangan tertulis yang diterima TrenAsia.com, Senin, […]

Industri

Aprilia Ciptaning

JAKARTA – Tim riset PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. memprediksi penjualan motor tahun ini akan terkontraksi hingga 31,5% year-on-year (yoy) dengan total penjualan 4,45 juta unit. “

“Melihat perkembangan penjualan sampai September 2020 yang baru mencapai 2,9 juta, kami menduga kontraksi penjualan motor akan lebih besar,” tulis manajemen dalam keterangan tertulis yang diterima TrenAsia.com, Senin, 9 November 2020.

Sementara itu, untuk ekspor penjualan sepeda motor juga diprediksi bakal terkontraksi hingga minus 26,0% yoy.

Diketahui, penjualan sepeda motor domestik memang mulai meningkat sejak Mei 2020. Data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) menunjukan, penjualan motor domestik pada September 2020 sebanyak 380.713 unit, atau tumbuh 20,1% month-to-month (mtm).

Namun, jika dilihat secara tahunan, penjualan tersebut tercatat turun 33,1% yoy dibandingkan 2.874.109 unit per September 2019.

Adapun pangsa terbesar sepeda motor di Indonesia adalah motor skuter matik (skutik) sebesar 88,4%.

Selama sembilan bulan pertama tahun ini, penjualan motor skutik tercatat sebanyak 2,18 juta unit. Selanjutnya, diikuti oleh penjualan motor bebek dengan pangsa pasar sebesar 5,7% atau terjual sebanyak 141.789 unit.

Terakhir, penjualan motor sport sebesar 5,8% dari total penjualan motor atau terjual sebanyak 144.042 unit.

Namun dari sisi ekspor, kinerja penjualan sepeda motor tidak sebaik dengan hasil penjualan domestik.

Akibat pandemi COVID-19, ekspor sepeda motor anjlok pada Mei 2020 di mana hanya terjual 5.651 unit. Sebagai perbandingan, rata-rata ekspor sepeda motor pada 2019 mencapai 67 ribu unit per bulan.

Oktober 2019 menjadi periode penjualan tertinggi sebanyak 82.248 unit. Sementara itu, ekspor sepeda motor pada September 2020 tercatat sebanyak 70.981 unit atau terkontraksi sebesar minus 4,4% mtm.