BCA Life Gencarkan Literasi Keuangan di Puncak Bulan Inklusi Keuangan 2024
- PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life), anak perusahaan dari PT Bank Central Asia Tbk (BCA), memperkuat komitmen mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan di Indonesia.
Foto
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life), anak perusahaan dari PT Bank Central Asia Tbk (BCA), memperkuat komitmen mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan di Indonesia.
Sebagai bentuk kontribusi, BCA Life kembali menggelar aktivitas literasi keuangan dan asuransi bagi masyarakat umum di Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) Kelurahan Petukangan Selatan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka puncak Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024 yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dengan tujuan mendorong perluasan dan percepatan inklusi keuangan nasional.
Berdasarkan data Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) 2023 yang dirilis oleh OJK, indeks inklusi keuangan Indonesia tercatat 85,10% pada tahun 2023. Angka ini menunjukkan peningkatan yang stabil dari tahun-tahun sebelumnya, didorong oleh program program inklusi keuangan seperti digitalisasi layanan di berbagai sektor.
Meski begitu masih terdapat beberapa tantangan salah satunya pemerataan tingkat pemahaman produk dan layanan keuangan khususnya pada segmen masyarakat prioritas seperti pelajar, nelayan, karyawan, profesional, petani & nelayan, penyandang disabilitas, pelaku UMKM, komunitas,perempuan/Ibu Rumah Tangga (IRT), dan Masyarakat Terdepan, Terluar, Tertinggal (3T).
Pemerintah menargetkan kenaikan indeks ini menjadi 90% pada akhir 2024, sejalan dengan berbagai inisiatif yang terus dioptimalkan.
Foto : Panji Asmoro/TrenAsia