Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Budi Arie Setiadi (kedua kiri), Presiden Komisaris Bersama Digital Data Centres (BDDC) Setyanto Hantoro (kedua kanan), Komisaris BDDC Michael Soeryadjaya (kiri), Komisaris BDDC Hardi Wijaya Liong (kanan), dan Presiden Direktur BDDC Angelo Syailendra meletakkan tangan di atas kubus secara simbolis dalam acara Grand Opening BDDC JST1 di Jakarta, Rabu 9 Oktober 2024. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

BDDC Siap Menjadi Pemain Kunci Ekosistem Digital Indonesia

  • Hadirnya BDDC JST1 dan IIX–JK2, merupakan bagian dari komitmen BDDC untuk mendukung upaya Pemerintah dalam mewujudkan kedaulatan digital nasional melalui layanan onshore data center.

Foto

Panji Asmoro

Bersama Digital Data Centres (BDDC), penyedia pusat data dalam kota (in-town data centre) dengan interkonektivitas tinggi dan sistem digital terintegrasi, hari ini secara resmi mengoperasikan JST1 Pusat Data Tier IV sekaligus menjadi Indonesia Internet Exchange Kedua di Jakarta (IIX–JK2), sebagai bagian dari kolaborasi strategis dengan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII).

Hadirnya BDDC JST1 dan IIX–JK2, merupakan bagian dari komitmen BDDC untuk mendukung upaya Pemerintah dalam mewujudkan kedaulatan digital nasional melalui layanan onshore data center.

BDDC JST1 Pusat Data Tier IV sebagai APJII IIX-JK2 akan semakin memperkuat posisi BDDC sebagai pemain kunci dalam ekosistem digital Indonesia dan siap berkontribusi lebih besar dalam memfasilitasi lalu lintas data sesuai kebutuhan masyarakat yang semakin tinggi, serta mendorong efisiensi pertukaran data antar penyedia layanan internet dan layanan digital di seluruh Indonesia.

Foto : Panji Asmoro/TrenAsia