Bank Mayapada dan perusahaan teknologi Skorcard menjalin kemitraan dengan meluncurkan kartu kredit co-branding Mayapada Skorcard.
Perbankan

Bersama Skorcard, Bank Mayapada (MAYA) Rilis Kartu Kredit Baru

  • PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) dan PT Skorcard Teknologi Indonesia telah membentuk kemitraan strategis dengan merilis Mayapada Skorcard, sebuah kartu kredit co-branding.

Perbankan

Alvin Pasza Bagaskara

JAKARTA – Emiten perbankan swasta PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) dan PT Skorcard Teknologi Indonesia telah membentuk kemitraan strategis dengan merilis Mayapada Skorcard, sebuah kartu kredit co-branding. 

Tujuan dari kerjasama strategis ini adalah untuk memberikan pengalaman finansial yang lebih baik dan nyaman bagi para nasabah. Sebab, Mayapada Skorcard yang mengusung tagline "Kartu Kredit Masa Depan," menyajikan sejumlah keunggulan yang dapat dinikmati oleh penggunanya.

Keuntungan yang termasuk di dalamnya adalah proses pengajuan secara online yang mudah dan cepat, pemantauan penggunaan kartu kredit, serta akumulasi Skorpoint yang dapat ditukar dengan miles atau digunakan untuk melunasi tagihan Kartu Kredit Mayapada Skorcard.

"Bank Mayapada dan Skorcard dapat bersinergi untuk mempersembahkan kartu kredit masa depan untuk masyarakat Indonesia," ujar Wakil Direktur Utama Bank Mayapada Thomas dalam keterangannya Senin, 5 Februari 2024. 

Selain bersemangat menyambut sinergi ini, Bank Mayapada menjelaskan bahwa melalui kemitraan ini, kami menegaskan komitmen kami untuk menyediakan solusi keuangan yang inovatif dan inklusif.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Co-Founder dan CEO Skorcard, Ongki Kurniawan, menambahkan bahwa Mayapada Skorcard membawa inovasi baru dalam ranah kartu kredit.

"Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik kepada para pemegang kartu dengan fitur-fitur unggulan, mulai dari proses pendaftaran yang cepat hingga pengontrolan transaksi yang mudah diakses," imbuh Ongki. 

Adapun, Skorcard merupakan perusahaan teknologi yang memiliki spesialisasi dalam analitik untuk meningkatkan pengalaman pelanggan dalam menggunakan kartu kredit. Skorcard juga telah terdaftar dan diawasi oleh Kominfo dan bergabung dalam Asosiasi Fintech Indonesia (Aftech).