ilustrasi vending machine. Foto: Pixabay.
Industri

Blibli dan Jumpstart Duet Luncurkan Vending Machine untuk Produk UMKM

  • PT Global Digital Niaga (Blibli) dan PT Muara Juara Kreasi Indonesia (Jumpstart) bekerja sama dalam peluncuran mesin jual otomatis (vending machine) untuk penawaran produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Industri

Idham Nur Indrajaya

JAKARTA - PT Global Digital Niaga (Blibli) dan PT Muara Juara Kreasi Indonesia (Jumpstart) bekerja sama dalam peluncuran mesin jual otomatis (vending machine) untuk penawaran produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kerja sama dari dua perusahaan teknologi yang bernaung di bawah GDP Ventures ini diperkenalkan kepada publik di gelaran Locale Pop Up yang berlokasi di lantai tiga, East Mall Grand Indonesia pada tanggal 23 Mei 2022 sampai 12 Juni 2022.

Locale Pop Up sendiri adalah ajang yang digelar untuk mendukung digitalisasi produk lokal dan UMKM Indonesia. Melalui mesin jual otomatis yang dipamerkan di Locale Pop Up, pengunjung bisa menemukan 180 varian produk dari 36 UMKM binaan Blibli.

Peluncuran mesin jual otomatis ini merupakan langkah Blibli untuk melengkapi kanal pemasaran omnichannel bagi UMKM dalam menumbuhkan usahanya.

“Pendekatan niaga omnichannel saat ini merupakan cara terbaik untuk bisa memberikan pengalaman berbelanja terbaik bagi pelanggan di mana kolaborasi ini merupakan cara baru bagi UMKM untuk bisa memasarkan produknya melalui pendekatan yang inovatif, efisien dan juga memberikan pengalaman yang praktis bagi pelanggan dalam mendapatkan produk-produk lokal terbaik dan unik,” kata VP Galeri Indonesia Blibli Andreas A Paramaditya melalui keterangan tertulis, Jumat, 27 Mei 2022.

Jumpstart, yang digandeng oleh Blibli dalam proyek ini, adalah perusahaan startup smart vending machine untuk kopi yang sudah berdiri sejak tahun 2017. Mesin jual otomatis dari Jumpstart dilengkapi dengan teknologi Internet of Things untuk mengatur seluruh proses pembuatan kopi sampai pengecekan stok.

Jumpstart dalam kerja sama ini hadir sebagai penyedia teknologi mesin jual otomatis untuk memberikan solusi terhadap tantangan terbesar bagi UMKM dalam menghadirkan toko fisik yang efisien untuk konsumen dan pelaku usaha.

“Besar harapan kami untuk bisa mendukung pertumbuhan UMKM unggulan Indonesia melalui model bisnis kami. Kami harap lebih banyak vending machine inovatif bisa hadir di berbagai lokasi strategis, sehingga dapat memperluas area pemasaran dan lebih dekat dengan pasar,” kata CEO Jumpstart Brian Imawan.
Bakti.