<p>Peternakan ayam PT Widodo Makmur Unggas Tbk / Dok. Perseroan</p>
Industri

BNI Kucurkan Kredit Total Rp875 Miliar Untuk Widodo Makmur Unggas (WMUU)

  • PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) mengucurkan fasilitas kredit total Rp875 miliar kepada emiten peternakan ayam dan perdagangan pakan ternak PT Widodo Makmur Unggas Tbk (WMUU)
Industri
Merina

Merina

Author

JAKARTA – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) mengucurkan fasilitas kredit total Rp875 miliar kepada emiten peternakan ayam dan perdagangan pakan ternak PT Widodo Makmur Unggas Tbk (WMUU). 

Dalam keterbukaan informasi yang dikutip Rabu, 29 Desember 2021, fasilitas kredit tersebut diteken pada 24 Desember 2021. 

Rinciannya adalah pertama, kredit investasi I senilai maksimum Rp500 miliar dengan jangka waktu fasilitas 84 bulan terhitung sejak penandatanganan perjanjian.  

Fasilitas kredit ini akan digunakan untuk pembiayaan pembangunan pabrik pakan ternak (feed mill) dengan kapasitas produksi sebesar 140 ton per hari yang berlokasi di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.  

Kedua, kredit investasi II senilai maksimum Rp260 miliar, juga dengan jangka waktu 84 bulan. Kredit ini akan digunakan untuk pembiayaan pembangunan Broiler Commercial Farm di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. 

Ketiga, kredit investasi interest during construction I senilai maksimum Rp42 miliar dengan jangka waktu 84 bulan. Fasilitas ini akan digunakan untuk pembiayaan sebagian beban bunga fasilitas kredit Kredit Investasi I (pembangunan feed mill di Ngawi) selama masa konstruksi. 

Keempat, kredit investasi interest during construction II senilai maksimum Rp23 miliar dengan jangka waktu 84 bulan. Fasilitas ini akan digunakan untuk pembiayaan sebagian beban bunga fasilitas kredit Kredit Investasi II (pembangunan broiler commercial farm) selama masa konstruksi.  

Terakhir, kredit modal kerja I senilai maksimum Rp50 miliar dengan jangka waktu 12 bulan. Kredit ini akan digunakan untuk tambahan modal kerja industri peternakan ayam potong di Pracimantoro dan pembelian bahan baku pakan ayam pada feed mill di Ngawi.