BRI Catat Bisnis Wealth Management Tumbuh 19,96 Persen pada Kuartal I-2023
- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan yang positif di bisnis Wealth Management.
Korporasi
JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan yang positif di bisnis Wealth Management. Pada kuartal I-2023, Bank BRI berhasil mencatat pertumbuhan dana kelola aset (Asset Under Management/AUM) sebesar 19,96% dibandingkan dengan periode sama tahun lalu.
Selain pertumbuhan AUM, jumlah nasabah Bank BRI juga mengalami peningkatan. Pada periode yang sama kuartal I-2023, jumlah nasabah BRI tercatat meningkat sebesar 20,91% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
“Perseroan terus mengakselerasi kinerja bisnis Wealth Management BRI. Strategi yang dilakukan dengan memperkuat edukasi terkait pentingnya pengelolaan keuangan kepada seluruh lapisan masyarakat”, ungkap Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani dalam keterangan resmi.
Bank BRI berkomitmen memberikan edukasi yang komprehensif kepada masyarakat soal pentingnya pengelolaan keuangan. Dalam hal ini, Bank BRI melibatkan financial advisor berpengalaman untuk memberikan pendampingan kepada nasabah dan memastikan penawaran produk yang sesuai dengan profil risiko masing-masing nasabah.
- Waduh, Daftar Domain Baru Google Dinilai Timbulkan Risiko Keamanan
- Menembus Garis Tren Resistance, IHSG Diprediksi Bergerak Menuju Uptrend
- 5 Cara Hemat Menjalani Gaya Hidup Sehat
Handayani juga menambahkan, instrumen produk yang ditawarkan oleh Bank BRI dirancang dengan memperhatikan keamanan. Hal itu didukung melalui kerja sama dengan berbagai manager investasi, asuradur, maupun sekuritas terpercaya.
Bank BRI optimisis terhadap pertumbuhan bisnis Wealth Management ke depannya. Hal ini didorong oleh munculnya kesadaran dari nasabah untuk melindungi diri, keluarga, dan aset mereka yang diharapkan tumbuh secara berkelanjutan.
Selain mencatatkan pertumbuhan yang baik di bisnis wealth management, Bank BRI sebelumnya berhasil meraih penghargaan dari lembaga-lembaga bergengsi, baik internasional maupun lokal.
Sejak awal tahun hingga Mei 2023, BRI menerima beberapa penghargaan, antara lain "Best Domestic Private Bank in Indonesia 2022" dari Asiamoney, "Highly Commended Excellence in Mass Affluent Banking" dari Retail Banker International, serta "The 3rd Best Wealth Management Bank Umum Konvensional 2023" dari Infobank.