Buntut Insiden Plumpang, Menteri ESDM Usulkan Direktorat Baru Pertamina
- PT Pertamina (Persero) sebelumnya akan membentuk direktorat baru yakni Health, Safety, Security, and Environment (HSSE) dan Environment, Social and Corporate Governance (ESG) buntut kebakaran terminal atau depo BBM Plumpang.
Nasional
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) sebelumnya akan membentuk direktorat baru yakni Health, Safety, Security, and Environment (HSSE) dan Environment, Social and Corporate Governance (ESG) buntut kebakaran terminal atau depo BBM Plumpang.
Hal itu merupakan arahan dari pemegang saham, Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri ESDM. Menyikapi hal ini Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membeberkan hal tersebut harus dilakukan sebab bisnis Pertamina berisiko.
"Iya ini harus, mandatory. Saya sudah bicara dengan Pak Erick, materialnya hazard tentu saja standar-standar itu harus dimiliki dan itu harus seragam, ini harus disatukan dalam satu sistem monitoring apapun juga mengenai standar operasional prosedur yang seragam, dan kemudian mudah untuk dimonitor dan untuk itu memang perlu dirasakan direktorat ini," kata Arifin di Kementerian ESDM, pada Jumat,17 Maret 2023
- Tak Hanya Baju Vintage, Kaos Bola Rupanya Jadi Incaran Penggemar Thrifting Dunia
- Minta Naik Gaji, Petugas Paspor Inggris Mogok Kerja 5 Minggu
- Harta Dirut Anyar BTN Nixon Napitupulu Capai Rp29 Miliar, Terbanyak dari Kas
Lanjut Arifin sebenarnya, sudah ada unit yang mengatasi persoalan tersebut. Namun, pembentukan direktorat khusus ini baru sekarang dilakukan supaya Pertamina bisa fokus.
Sebelumnya, pembentukan direktorat baru ini usai insiden kebakaran Depo Plumpang yang merenggut 25 korban jiwa. Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati mengatakan saat ini implementasi dan tanggung jawab HSSE atau K3 di Pertamina berada di holding dan masing-masing subholding, mulai dari hulu migas sampai ke hilir.
Serta direktorat tersebut dirancang sebagai bentuk pertanggungjawaban Pertamina atas terjadinya kebakaran di Depo Plumpang dan memperkuat border di aset Pertamina.