Buntut Pembakaran Al-Quran di Swedia, IKEA Terancam Diboikot!
- Sejumlah produk yang berasal dari Swedia terancam akan diboikot oleh banyak negara Islam setelah aksi pembakaran Al-Quran yang dilakukan oleh seorang politkus Swedia Rasmus Paludan beberapa waktu lalu.
Nasional
JAKARTA - Sejumlah produk yang berasal dari Swedia terancam akan diboikot oleh banyak negara Islam setelah aksi pembakaran Al-Quran yang dilakukan oleh seorang politkus Swedia Rasmus Paludan beberapa waktu lalu.
Seruan pemboikotan pada semua hal yang berbau Swedia termasuk IKEA dilontarkan oleh parlemen Kuwait yang mengecam aski tidak terpuji politikus Swerdia tersebut.
Meski begitu, tidak dijelaskan secara rinci produk apa saja yang rencannya akan diboikot baik oleh pemerintah ataupun jaringan koperasi di Kuwait ke depannya.
“Kami mengutuk Pemerintah Swedia karena memberikan izin untuk melakukan tindakan tersebut dan mengimbau semua anggota parlemen di dunia untuk memboikot Pemerintah Swedia dan semua pemerintah yang tidak menghormati nilai-nilai suci umat Islam," tulis pernyataan 41 anggota perlemen Kuwait.
Seruan pemboikotan dari Negara Kuwait juga datang dari jaringan koperasi di sana yang secara resmi telah mengumumkan rencana pemboikotan terhadap beragam produk yang berasal dari negara julukan Viking tersebut.
- Kasus COVID di China Kembali Meningkat, Minyak Dunia Berpotensi Tergelincir
- Turis China Bakal Banjiri RI, PHRI Bali: Okupansi Hotel Bisa Terdongkrak 10 Persen
- Dapat Perpanjangan IUPK Tambang Batu Bara, Saham Indika Energy Rontok 4,33 Persen
Adapun, melansir dari sweden.se, terdapat puluhan produk serta brand terkenal selain IKEA yang nyatanya berasal dari Swedia. Beberapa produk itu di antaranya yakni:
- Assa Abloy
- Electrolux
- Ericsson
- Essity
- H&M
- Skanska
- Spotify
- Volvo