Ilustrasi FIFA.
Gaya Hidup

Cair! Program FIFA Forward Kucurkan Bantuan Rp86,4 Miliar untuk PSSI

  • PSSI mendapatkan bantuan dana senilai US$5,6 juta atau setara Rp86,5 miliar untuk pembangunan tempat latihan (training camp).
Gaya Hidup
Chrisna Chanis Cara

Chrisna Chanis Cara

Author

JAKARTA—PSSI mendapatkan bantuan dana senilai US$5,6 juta atau setara Rp86,5 miliar untuk pembangunan tempat latihan (training camp). Kucuran dana tersebut merupakan bagian dari FIFA Forward 3.0, program baru yang diluncurkan FIFA pada Januari 2023. 

Forward 3.0 bertujuan menyediakan pendanaan yang komprehensif untuk pengembangan sepak bola di seluruh dunia. Melalui program tersebut, FIFA mendorong seluruh asosiasi anggotanya mampu meningkatkan kualitas persepakbolaan sehingga dapat bersaing dengan negara yang telah maju.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan program FIFA Forward 3.0 membantu PSSI dalam menunjang pembinaan yang berkelanjutan. “Melalui program tersebut, kita mendapatkan berkah karena dapat membangun training camp,” ujar Erick dalam keterangannya, dikutip TrenAsia, Jumat 10 Maret 2023. 

Pihaknya mengatakan dana dari FIFA bakal disalurkan melalui Asosiasi Provinsi (Asprov) untuk membantu program pembinaan dan kompetisi di daerah setempat. Demi menyelaraskan dengan kebutuhan wilayah, PSSI bakal menggelar sarasehan dengan Asprov untuk menampung masukan. “Kami ingin melihat apa yang mereka inginkan,” ujar Erick.

FIFA menyatakan program Forward 3.0 akan berlangsung sampai akhir tahun 2026. Federasi memberikan tiga insentif untuk masing-masing asosiasi anggotanya. Pertama, dana sebesar US$5 juta atau setara Rp77 miliar untuk menutup operasional yang berkaitan dengan sepak bola. 

Kedua, dana tambahan sebesar US$3 juta atau sekitar Rp46 miliar untuk menjalankan proyek spesifik yang direncanakan dengan baik dengan tujuan pengembangan sepak bola jangka panjang. Ketiga, FIFA menyalurkan dana US$1,2 juta atau setara Rp18,5 miliar untuk menutup biaya akomodasi dan perjalanan tim nasional serta pembelian perlengkapan sepak bola. Dana ketiga diperuntukkan bagi asosiasi yang sangat membutuhkan bantuan.