Ilustrasi BCA Mobile.
Gaya Hidup

Cara Buka Rekening BCA Online untuk War Tiket Coldplay

  • Nasabah BCA bakal dimanjakan sejumlah keuntungan untuk membeli tiket konser Coldplay di Jakarta 15 November 2023.

Gaya Hidup

Chrisna Chanis Cara

JAKARTA—Nasabah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) atau BCA bakal dimanjakan sejumlah keuntungan untuk membeli tiket konser Coldplay di Jakarta 15 November 2023. Keuntungan tersebut salah satunya yakni akses penjualan tiket presale khusus pada 17-18 Mei 2023 mulai pukul 10.00 WIB. Adapun penjualan tiket reguler baru dibuka 19 Mei 2023.

Nasabah BCA dapat mengakses layanan tersebut dengan membeli tiket melalui virtual account maupun kartu debit/kredit BCA usai mengisi berkas di coldplayinjakarta.com. Hal ini tentu membuat peluang nasabah BCA memenangi war tiket Coldplay lebih tinggi. Lalu bagaimana yang belum menjadi nasabah BCA?

Tenang, Anda masih punya waktu untuk membikin tabungan BCA. Anda dapat memilih layanan BCA Mobile yang mudah dan cepat. Berikut cara buka rekening BCA online untuk war tiket Coldplay:

Download aplikasi BCA Mobile di Android maupun iOS

  • -Buka aplikasi BCA Mobile 
  • -Klik Buka Rekening Baru. 
  • -Jika Anda diarahkan ke halaman informasi, terus scroll atau klik Lanjut/Mulai hingga sampai di halaman Registrasi. 
  • -Di halaman Registrasi, Anda akan ditanya apakah sudah memiliki rekening BCA. Pilih opsi Tidak, lalu klik Lanjut. 
  • Pilih salah satu produk tabungan. Anda bisa membaca deskripsi jenis tabungan dengan mengklik Informasi Produk. 
  • Jika Anda sudah memilih, klik Lanjut. 
  • Klik Kirim (mengirim SMS untuk memverifikasi nomor ponsel Anda) Anda akan diarahkan ke fitur SMS. 
  • Langsung kirimkan pesan tanpa mengubah isi pesan yang sudah ada. 
  • Anda akan mendapatkan SMS konfirmasi dari BCA
  • Kembali ke aplikasi, lalu buat Kode Akses. Klik Lanjut. 
  • Siapkan dokumen berupa e-KTP, foto, tanda tangan, serta NPWP (jika ada). 
  • Klik ikon kamera untuk merekam/memfoto semua dokumen yang diperlukan. 

Setelah selesai, klik Lanjut. 

  • Isi profil Anda secara lengkap, mulai dari status perkawinan, agama, tujuan buka rekening, sumber penghasilan, dll. 
  • Setelah selesai, klik Lanjut. Isi tentang informasi pekerjaan. Klik Lanjut. 
  • Di halaman Fasilitas Produk, pilih salah satu jenis kartu yang diinginkan (Platinum, Gold, Blue). 
  • Isi alamat email, lalu klik Lanjut. Pilih cabang rekening terdaftar, klik Lanjut. 
  • Periksa kembali dan konfirmasi semua data yang sudah Anda masukkan. 
  • Ceklis bagian persetujuan, kemudian klik Lanjut. 
  • Lakukan video call dengan customer service BCA untuk verifikasi data. 
  • Setelah berhasil melakukan video call, lakukan aktivasi dengan klik Aktivasi Mobile Banking. 
  • Buat nomor pin transaksi yang terdiri 6 digit angka, klik Lanjut. 
  • Anda sudah berhasil membuat rekening BCA dan internet banking pun sudah aktif.