Cari Energi Ramah Lingkungan, Dosen UMS Gabungkan Teknologi Generator Termoelektrik dan Pelacak Surya
- Penelitian ini merupakan yang pertama kali menggabungkan elemen-elemen ini untuk meningkatkan efisiensi energi secara keseluruhan.
Tekno
SOLO - Menghadapi permasalahan serius mengenai penggunaan bahan bakar fosil dan dampaknya terhadap pemanasan global, dosen dari Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Tri Widodo, baru-baru ini melakukan penelitian inovatif. Penelitian ini bertujuan untuk mencari solusi yang ramah lingkungan dalam menghasilkan energi listrik.
Dilansir dari ums.ac.id penelitian ini berjudul "Performance of a photovoltaic-thermoelectric generator panel in combination with various solar tracking systems,". Tri Widodo menekankan pentingnya beralih ke sumber energi terbarukan, terutama energi surya. Panel surya dilihat sebagai salah satu solusi yang bebas polusi udara dan berpotensi untuk mengurangi dampak perubahan iklim.
Yang membuat penelitian Tri Widodo menarik adalah penggabungan teknologi panel surya, generator termoelektrik, dan pelacak surya. Menurutnya, penelitian ini merupakan yang pertama kali menggabungkan elemen-elemen ini untuk meningkatkan efisiensi energi secara keseluruhan.
- Kunker ke Pindad, Jokowi Ajak Prabowo Naik Kereta Cepat
- Impor Indonesia Bulan Agustus 2023 Turun
- Profil Budi Said, Crazy Rich Surabaya yang Menang Gugatan Emas 1,1 Ton
Widodo menjelaskan bahwa penelitian ini memiliki keunggulan karena mampu mengonversi panas yang terbuang menjadi tambahan energi. Meskipun hasilnya masih dalam bentuk proyek percobaan, penelitian ini telah diterima oleh jurnal internasional yang memiliki reputasi tinggi.
“Meskipun penelitian kami sederhana, ada kebaruan yang kita bawa sehingga penelitian ini diterima di jurnal internasional bereputasi. Keunggulannya, kita bisa mengetahui kontribusi dari peningkatan efisiensi fotovoltaik atau solar cell dengan cara mengonversi panas yang terbuang menjadi tambahan energi lagi", ujar Tri Widodo.
Salah satu inovasi utama dalam penelitian ini adalah penggunaan solar tracker, sebuah perangkat yang mengikuti gerakan matahari. Solar tracker telah terbukti dapat meningkatkan efisiensi panel surya. Namun, Widodo mengakui bahwa implementasi solar tracker memerlukan investasi modal yang cukup besar.
Meskipun demikian, penelitian Tri Widodo telah membuka pintu bagi pengembangan teknologi ramah lingkungan yang lebih efisien dalam menghasilkan energi listrik. Hal ini diharapkan dapat menjadi langkah penting dalam upaya mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan melindungi lingkungan.