PT Puradelta Lestari Tbk
Korporasi

Cek, Puradelta Lestari (DMAS) Bagikan Dividen Interim Rp722,9 Miliar

  • PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS) berencana menggelar pembagian dividen interim senilai Rp722,9 miliar atau Rp15 per lembar saham kepada pemegang saham perseroan.

Korporasi

Feby Dwi Andrian

JAKARTA - PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS) berencana menggelar pembagian dividen interim senilai Rp722,9 miliar atau Rp15 per lembar saham kepada pemegang saham perseroan.

Seperti dikutip dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), direksi perseroan telah memutuskan untuk membagikan dividen tunai interim untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2022.

"Perseroan memutuskan membagikan dividen tunai interim untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2022 sebesar Rp722.971.666.500 atau Rp15 per lembar saham," seperti dikutip dari keterbukaan informasi, Sabtu, 29 Oktober 2022.

Adapun, jadwal pembagian dividen interim adalah sebagai berikut:

- Cum dividen interim di pasar reguler dan negosiasi - 7 November 2022 
- Ex dividen interim di pasar reguler dan negosiasi - 8 November 2022 
- Cum dividen interim di pasar tunai - 9 November 2022 
- Ex dividen interim di pasar tunai - 10 November 2022 
- Recording date pemegang saham yang berhak atas dividen interim - 9 November 2022 
- Pembayaran dividen - 25 November 2022

Selain itu, dividen interim akan dibagikan kepada pemegang saham yang namannya tercatat dalam daftar pemegang saham (DPS) pada tanggal 9 November 2022 sampai dengan pukul 16.00 WIB.

Sebagai informasi, DMAS membukukan lonjakan laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk menjadi Rp767,58 miliar sampai September 2022, dibandingkan periode sama tahun lalu Rp634,64 miliar. Kenaikan didukung penurunan beban pokok pendapatan dari Rp567,54 miliar menjadi Rp374,34 miliar.