<p>Proyeksi interior unit type 2 (Standard) Cendana Parc Lippo Village dengan 3 kamar tidur. (Foto: Cendana Parc Lippo Village)</p>
Industri

Cendana Parc Tahap 1 Terjual Habis, Lippo Karawaci Rencana Tambah Dua Tahap Lagi

  • Perusahaan properti milik konglomerat Mochtar Riady, PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), berencana menambah dua tahap pembangunan Cendana Parc tahun ini. Ini setelah proyek baru tersebut terjual habis 467 unit ketika diluncurkan pertama kali.

Industri
Reza Pahlevi

Reza Pahlevi

Author

JAKARTA – Perusahaan properti milik konglomerat Mochtar Riady, PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), berencana menambah dua tahap pembangunan Cendana Parc tahun ini. Ini setelah proyek baru tersebut terjual habis 467 unit ketika diluncurkan pertama kali.

Peluncuran perdana Cendana Parc tersebut dilakukan pada Sabtu, 6 Juni 2021 lalu. Proyek tersebut pun terjual habis dan menghasilkan Rp401,4 miliar pra penjualan (marketing sales) dan 36.495 m2 tanah.

Moncernya penjualan ini pun membuat LPKR berencana membangun Cendana Parc tahap 2 pada Juli dan tahap 3 pada kuartal IV-2021. LPKR memprediksi penjualan tahap 2 dan 3 ini dapat meraup marketing sales Rp500 miliar saat diluncurkan pada semester II-2021.

Sebagai informasi, Cendana Parc menawarkan rumah tapak dua lantai dengan pilihan dua dan tiga kamar tidur. Perumahan yang berlokasi di kota mandiri Lippo Village ini ditawarkan mulai dengan harga Rp650 jutaan.

“Pada 2021, bisnis properti kami terus menunjukkan perbaikan, terutama dalam hal pra-penjualan, yang mana pra-penjualan kuartal pertama 2021 tumbuh sebesar 86% yoy (secara tahunan) menjadi Rp1,31 triliun,” ujar CEO LPKR John Riady dalam siaran pers yang diterima TrenAsia.com, Selasa, 15 Juni 2021.

Marketing sales sebesar Rp1,31 triliun tersebut berarti LPKR sudah memenuhi 37,42% dari target tahun ini yang sebesar Rp3,5 triliun. Catatan positif kuartal I-2021 ini pun membuat LPKR optimis dapat melebihi target tersebut.

Jika dirinci, marketing sales Rp1,31 triliun tersebut terutama disumbangkan dari Lippo Village yang berkontribusi Rp682 miliar atau 52,06% dari total penjualan. Sebagai informasi, LPKR menargetkan Lippo Village dapat menyumbang Rp1,65 triliun marketing sales pada tahun ini.

Lalu, penyumbang terbesar kedua adalah kawasan industrial di Lippo Cikarang yang berhasil mencatatkan marketing sales Rp203 miliar. Jumlah tersebut merupakan 15,5% dari total marketing sales kuartal I-2021.

Penyumbang terbesar ketiga adalah Waterfront Lippo Cikarang sebesar Rp104 miliar pada kuartal I-2021. Jumlah tersebut berkontribusi 7,9% dari total marketing sales kuartal I-2021.

Jika dilihat dari jumlah unit, LPKR berhasil menjual 1.459 unit sepanjang kuartal I-2021. Penjualan unit terbanyak tercatat di Lippo Village yaitu sebanyak 673 unit. Lalu, 448 unit berhasil terjual di pemakaman milik Lippo, San Diego Hills. Ketiga, 120 unit terjual di Waterfront Lippo Cikarang. (RCS)