<p>Ilustrasi crypto winter/Foto: Flickr</p>
Fintech

Crypto Winter Berpotensi Lahirkan Crazy Rich Baru? Berikut Penjelasannya

  • Pendiri blockchain Ethereum Vitalik Buterin memprediksi fenomena crypto winter dapat melahirkan crazy rich alias jutawan-jutawan baru.
Fintech
Idham Nur Indrajaya

Idham Nur Indrajaya

Author

JAKARTA – Pendiri blockchain Ethereum Vitalik Buterin memprediksi fenomena crypto winter dapat melahirkan crazy rich alias jutawan-jutawan baru.

Buterin memprediksi bahwa crypto winter bisa terjadi dalam waktu dekat karena tren kripto yang tengah menurun berdasarkan pantauan pasar. 

Ketegangan geopolitik antara Rusia-Ukraina, rencana kenaikan suku bunga yang diinisiasi oleh The Fed, dan inflasi yang terus meningkat menjadi tiga faktor yang mendorong para investor untuk lebih berhati-hati dalam dalam mengambil risiko di pasar kripto

Menurut Buterin, tren pasar yang sedang menurun seperti baru-baru ini membuat sebagian besar orang senang. Pasalnya, orang-orang bisa mengambil kesempatan untuk membeli aset di saat harga turun dan menjualnya ketika nilai kembali naik.

Selain itu, banyak pengembang kripto yang menilai bahwa penurunan nilai aset kripto yang berkelanjutan dapat menghapus proyek-proyek cryptocurrency yang kurang layak dan menyisakan yang terbaik. 

“Mereka menyambut tren pasar menurun itu karena kita ada periode pembalikan harga juga akan naik cepat, ini jelas membuat banyak orang senang, tetapi juga cenderung mengundang banyak kerugian jangka pendek karena ada spekulasi,” ujar Bukerin sebagaimana dikutip dari Bloomberg, Rabu, 23 Februari 2022. 

Menurut Buterin, crypto winter yang membuat harga kripto mengalami penurunan besar, pada saat yang bersamaan juga bisa menjadi awal dari kenaikan nilai secara signifikan. Bahkan, ada kemungkinan aset-aset kripto dapat menembus rekor harga baru setelah crypto winter usai.

Crypto winter adalah ketika banyak dari proyek kripto tersebut jatuh dan Anda dapat melihat proyek mana yang benar-benar berkelanjutan dalam jangka panjang, baik dalam proyek independen maupun bekerja sama dalam orang lain,” ungkap Buterin.

Buterin menambahkan, fase crypto winter dapat menjadi momen bagi pihak-pihak yang sedang membangun proyek kripto untuk fokus kepada peningkatan teknologi yang sedang dikembangkan. 

Sementara Buterin mengatakan kemungkinan lahirnya jutawan baru karena crypto winter, namun ia sendiri tidak menjamin 100% kenaikan harga dalam tingkat yang signifikan akan benar-benar terjadi setelah pasar kripto kembali normal.